Dispora Kaltim Pantau Potensi Pemain Muda di Piala Gubernur 2024
Penulis: Redaksi Presisi
Minggu, 17 November 2024 | 24 views
Samarinda, Presisi.co – Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dispora Kalimantan Timur, Rasman Rading, menyebutkan bahwa Piala Gubernur Kaltim 2024 menjadi ajang strategis untuk memantau potensi pemain muda. Turnamen sepak bola yang diikuti kelompok usia U-13 dan U-15 ini telah berlangsung sejak Senin (11/11) hingga Senin (18/11).
"Sejauh yang saya lihat, memang muncul atlet-atlet mumpuni di semua posisi," ujar Rasman.
Turnamen ini tidak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga ruang untuk menemukan bakat-bakat baru yang menjanjikan. Para pemain muda yang tampil menunjukkan antusiasme tinggi, memberikan optimisme besar bagi masa depan sepak bola di Kalimantan Timur.
Kegiatan ini juga sejalan dengan amanat Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Sepak Bola Nasional, yang menggarisbawahi pentingnya pembinaan usia dini. "Melihat antusias pemain muda ini, semoga bisa membawa dampak baik bagi sepak bola Kaltim ke depannya," tambah Rasman.
Dengan dukungan berkesinambungan dari pemerintah, Dispora Kaltim optimistis Piala Gubernur 2024 dapat menjadi langkah awal mencetak talenta-talenta sepak bola unggul yang mampu bersaing di tingkat nasional. (*)