Sopir Mabuk, Avanza Putih Nyebur di Sungai Mahakam, 3 Penumpang Hilang Ditemukan?
Penulis: Topan
Minggu, 09 Agustus 2020 | 13.590 views
Samarinda, Presisi.co - Sebuah minibus yang dikabarkan tercebur di Sungai Mahakam, berhasil dievakuasi petugas. Minibus jenis Avanza berwarna putih dengan nomor polisi KT 1256 ZC itu, diangkut menggunakan crane milik petugas SAR Gabungan pada pukul 10.10 Wita, Sabtu (9/8/2020).
Saksi mata peristiwa, Kevin Josua (22) yang tak lain adalah pengemudi minibus naas ini semula menyebut jika dirinya mengangkut tiga orang penumpang dalam peristiwa ini. Meski demikian, pengakuan Kevin ini mulai diragukan petugas di lapangan, lantaran Kevin diyakini masih berada dalam pengaruh alkohol.
"Sekarang mobil sudah terangkat, kondisi mobil masih dalam keadaan kosong. Sementara saksi korban atau saksi mata yang melaporkan kejadian ini adalah dalam posisi mabuk, tapi tetap kita pastikan lagi apakah benar ada tiga orang penumpang lainnya atau tidak." sebut Kepala Seksi OPS Basarnas Kaltim Oktavianto, saat dikonfirmasi.
Pernyataan ini disebut Ka.Ops Basarnas Kaltim turut diperkuat dengan informasi dari penyelidikan pihak berwajib Polsek KP3 Samarinda, jika minibus yang dikendarai Kevin tersebut tak satupun mengangkut penumpang, seperti yang ia laporkan pada awal kejadian kepada petugas.
"Pada pukul 11:00 WITA, diterima laporan dari kepolisian bahwa tidak ada satu pun penumpang di dalam mobil. Berbeda dari laporan awal, ternyata tidak benar dari laporan saksi (korban)," terangnya.
"Korban dalam keadaan mabuk sehingga tidak tepat dalam memberi laporan, dengan demikian maka proses pencarian kami hentikan dan selanjutnya diserahkan pada pihak kepolisian untuk menangani kasus laka tersebut." pungkasnya.