search

Daerah

Borneo FCPersija JakartaSamarindaPiala Presiden 2024SemifinalBerita Bola Terbaru

Hadapi Persija di Semifinal Piala Presiden 2024, Borneo FC dalam Kondisi Prima

Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 30 Juli 2024 | 3.044 views
Hadapi Persija di Semifinal Piala Presiden 2024, Borneo FC dalam Kondisi Prima
Skuat Borneo FC. (Ist)

Samarinda, Presisi.co – Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, memastikan timnya berada dalam kondisi prima menjelang laga semifinal Piala Presiden 2024 melawan Persija Jakarta.

Pertandingan yang bertajuk derby orange ini akan digelar di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/7/2024) pukul 20.30 WITA.

Pelatih asal Belanda tersebut mengungkapkan, setelah berhasil lolos ke semifinal dengan kemenangan di Bandung melawan PSM Makassar, timnya langsung bertolak ke Solo, Jawa Tengah, esok harinya.

Di Solo, skuad Borneo FC memiliki waktu tiga hari yang dimanfaatkan dengan baik hingga melakoni dua sesi latihan.

“Semua pemain dalam kondisi fit dan tidak ada yang terkena larangan bermain, semua bisa kita mainkan,” ungkap Huistra saat konferensi pers jelang laga.

Ia juga menyebutkan bahwa kondisi para pemain asing Borneo FC dalam keadaan baik.

Pieter Huistra menekankan pentingnya memberikan menit bermain kepada para pemain dalam pertandingan pra musim ini, apalagi lawan yang dihadapi adalah tim sekelas Persija Jakarta.

“Mungkin kita akan kombinasikan antara pemain asing yang baru dan yang sudah ada,” tambahnya.

Sementara itu, pemain Borneo FC, Fajar Fathurrahman, menyatakan rasa percaya diri tinggi menghadapi Persija Jakarta di babak semifinal Piala Presiden 2024.

Kepercayaan diri tersebut didasarkan pada kesiapan tim dan waktu pemulihan yang cukup panjang setelah fase grup.

“Kami semua siap dan antusias untuk laga melawan Persija. Secara recovery, kita punya waktu yang cukup panjang setelah di fase grup hanya memiliki waktu singkat untuk istirahat,” ujar Fajar.

Kepercayaan diri Fajar juga diperkuat oleh hasil positif yang diraih tim selama fase grup.

“Kami percaya diri untuk semifinal ini karena hasil yang positif dan permainan baik yang kita tampilkan selama fase grup kemarin,” tuturnya.

Rencananya, suporter Borneo FC akan hadir menyaksikan pertandingan semifinal tersebut. Fajar menambahkan, kehadiran suporter akan memberikan dorongan semangat bagi tim.

“Semoga terus mendukung kami di mana pun kami berada. Itu sangat penting bagi kami untuk memiliki kepercayaan diri lebih guna memberikan yang terbaik untuk tim,” imbuhnya. (*)

Editor: Ridho M