search

Daerah

Idul Adha 2025Masjid Nurul Mu’mininSekda Kaltimsri wahyunipemprov kaltim

Ribuan Jamaah Padati Masjid Nurul Mu’minin, Sekda Kaltim Serukan Semangat Pengorbanan

Penulis: Akmal Fadhil
Jumat, 06 Juni 2025 | 495 views
Ribuan Jamaah Padati Masjid Nurul Mu’minin, Sekda Kaltim Serukan Semangat Pengorbanan
Suasana jamaah saat memadati area Masjid Nurul Mu’minin Pemprov Kaltim. (istimewa)

Samarinda, Presisi.co – Ribuan jamaah memadati halaman dan area dalam Masjid Nurul Mu’minin Kompleks Kantor Gubernur Kaltim, Jumat pagi, 6 Juni 2025 dalam pelaksanaan Salat Iduladha 1446 Hijriah.

Momentum sakral ini menjadi pengingat nilai keimanan, pengorbanan, dan solidaritas yang menjadi inti perayaan Hari Raya Kurban bagi umat Islam.

Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur, Sri Wahyuni, hadir mewakili Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud untuk menyampaikan sambutan resmi usai pelaksanaan salat.

Dalam sambutan tertulis gubernur, Pemerintah Provinsi Kaltim menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Iduladha kepada seluruh masyarakat Kaltim.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, kami mengucapkan Selamat Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga limpahan rahmat dan karunia Allah SWT senantiasa tercurah kepada kita semua,” ujar Sri Wahyuni.

Dalam pesannya, Sri Wahyuni mengajak umat Islam di Kaltim menjadikan Iduladha sebagai momen refleksi spiritual terhadap keteladanan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS dalam menunjukkan keikhlasan dan ketaatan kepada Allah SWT.

Sri menegaskan bahwa Iduladha bukan sekadar ritual penyembelihan, tetapi juga kesempatan memperdalam empati dan kepedulian sosial.

“Iduladha adalah momentum untuk memperkuat solidaritas, semangat berbagi, dan kepedulian kepada sesama. Nilai-nilai ini sangat relevan dalam membangun masyarakat yang inklusif dan berkeadilan,” katanya.

Ia juga menyampaikan doa bagi jutaan jemaah haji dari seluruh dunia, termasuk dari Kaltim, yang sedang menunaikan rukun Islam kelima di Tanah Suci. Pemprov berharap seluruh jemaah mendapatkan haji yang mabrur dan kembali dalam keadaan sehat dan selamat.

Terkait pelaksanaan kurban, Sri Wahyuni menekankan pentingnya ketertiban dan kesesuaian dengan syariat Islam.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk menjadikan momen Iduladha sebagai penguat silaturahmi dan kebersamaan dalam membangun Kalimantan Timur yang damai, sejahtera, dan berkelanjutan.

“Kalimantan Timur adalah anugerah besar yang patut disyukuri. Mari kita jaga suasana aman dan kondusif sebagai fondasi utama pembangunan yang merata dan berkeadilan,” tutupnya. (*)

Editor: Redaksi