Apresiasi Para Ojol, Wagub Kaltim Hadi Mulyadi Ingatkan Soal Prokes
Penulis: Jeri Rahmadani
Minggu, 30 Januari 2022 | 476 views
Samarinda, Presisi.co – Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Hadi Mulyadi, mengapresiasi para driver jasa transportasi online yang berhimpun di Organisasi Persatuan Driver Balikpapan (PDOB) yang sudah berdiri selama satu tahun ke belakang.
Hadi menilai, para driver online merupakan pekerja keras yang memudahkan pelayanan di bidang jasa dan transportasi dalam kehidupan masyarakat di Benua Etam. Akan hal tersebut, ia menyatakan para driver online turut berjuang untuk kehidupan bangsa dan negara, terlebih bagi keluarganya sendiri.
"Saya bangga kepada seluruh driver online yang tergabung dalam PDOB. Semoga apa yang dibangun saat ini akan menjadi motivasi bagi seluruh anak cucu di masa akan datang," ucapnya saat memberikan arahan ratusan anggota dan pengurus PDOB, di Gedung Kesenian Balikpapan pada Minggu, 30 Januari 2022.
Hadi melanjutkan, para driver saat ini menjadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat, utamanya dalam memberikan kemudahan dan pelayanan jasa transpotasi.
Menurutnya, apa yang dilakukan driver ojek online anggota PDOB saat ini menjadi catatan penting dalam pergerakan ekonomi di Kaltim.
Hadi berpesan, agar para driver selalu tetap menjaga kesehatan dan disiplin saat saat beraktivitas, serta menerapkan protokol kesehatan mengingat pandemic Covid-19 belum sepenuhnya berakhir.
"Dalam bekerja selalu semangat kerja keras dan ikhlas, cintai pekerjaan dan tidak lupa berdoa," harapnya. (*)