search

Daerah

Pegulat SamarindaAtlet SamarindaAndi HarunMuhammad AliansyahPemkot Samarinda

Peraih Medali Emas di Sea Games Kamboja Sampaikan Terima Kasih pada Pemkot Samarinda

Penulis: Nelly Agustina
Sabtu, 27 Mei 2023 | 1.054 views
Peraih Medali Emas di Sea Games Kamboja Sampaikan Terima Kasih pada Pemkot Samarinda
Wali Kota Samarinda Andi Harun dan Atlet Peraih Medali Emas dari Cabor Gulat di Sea Games Kamboja, Muhammad Aliansyah. (Nelly Agustina/Presisi.co)

Samarinda, Presisi.co - Atlet Gulat peraih medali emas di Sea Games Kemboja, Muhammad Aliansyah menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda kepada para atlet yang berjuang untuk mengharumkan nama baik Kota Tepian hingga di ajang internasional.

Aliansyah sapaan akrabnya mengatakan bahwa telah melakukan persiapan selama 4 bulan dengan latihan yang sangat intensif dan maksimal. Hal itu dikatakan dia saat ditemui usai menerima bonus atlet yang diberikan Pemkot Samarindadi Hotel Puri Senyiur pada Jumat 26 Mei 2023

"Kami saat itu disiapkan dengan baik, diberi pelatih yang sangat memperhatikan asupan gizi dan pola hidup yang tepat," tambahnya.

Ali menyebut di Sea Games sebelumnya yang berlangsung di Vietnam persiapannya hanya satu bulan. Minimnya persiapan serta pertandingan yang berlangsung saat bulan Ramadhan saat itu hanya menghasilkan medali perak baginya. 

"Saya melawan Vietnam, lawan saya yang sama seperti tahun sebelumnya dan saya dapat mengalahkan dua kali pada Sea Games Kamboja," ungkapnya.

Ali katakan, beberapa kali melalui seleksi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) di Medan dan Pra Sea Games di Kamboja, juga mendapatkan emas.

"Tim kami di Sea Games ini kuat dengan persiapan penuh," ungkapnya.

Terakhir, Ali turut mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Samarinda, Andi Harun yang menyambut baik para atlet dan memberikan bonus atas kerja keras atlet untuk bangsa.

"Kami sangat diterima baik sebelumnya menghadap ke rumah jabatan dan beliau janji akan diberikan bonus, tepatnya hari ini, kami semua sangat senang," pungkasnya. (*)

Editor: Redaksi