Andi Harun Pastikan Ibadah Malam Natal di Samarinda Berjalan Aman dan Lancar
Penulis: Febri Ari Sandi
Minggu, 24 Desember 2023 | 417 views
Samarinda, Presisi.co - Wali Kota Samarinda, Andi Harun bersama Kapolda Kaltim, Irjen Pol Nanang Avianto dan Panglima Kodam (Pangdam) VI Mulawarman ,Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Tri Budi Utomo, serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), memantau dan memonitor pelaksanaan kegiatan Natal Tahun 2023.
"Bagi saudara-saudara kita umat Kristiani di Samarinda. Dari pemantauan, kegiatan ibadah berjalan aman dan lancar," ucap Andi Harun pada Minggu, 24 Desember 2023.
Ia mengatakan, pemantauan ini dilakukan dengan dua tujuan utama. Pertama, memastikan pelaksanaan kegiatan ibadah Natal berjalan dengan aman, lancar, dan penuh hikmat bagi umat Kristiani. Kedua, memastikan kolaborasi sinergis antara pemerintah, TNI, Polri, umat agama, termasuk Islam, serta elemen masyarakat lainnya untuk menciptakan kegiatan yang aman dan berkah.
Selain itu, ia mengungkapkan bahwa hadirnya Pemerintah, TNI, Polri, ormas keagamaan, dan elemen masyarakat ini menjadi momen kebahagiaan dan ibadah umat Kristiani menjadi wujud dari upaya bersama untuk memastikan keberagaman dan perbedaan dijalankan dalam suasana damai.
"Kita Bersyukur karena hingga saat ini, pelaksanaan Natal di Kota Samarinda berjalan aman dan kondusif," ucapnya
Ia juga berharap di penghujung tahun ini, juga merenung atas kemajuan yang telah diraih melalui program pembangunan, tidak hanya dalam aspek fisik, tetapi juga dalam hal sosial, toleransi, dan kerukunan.
Keberagaman dan perbedaan menjadi modal besar yang harus di pertahankan untuk kelanjutan pembangunan yang semakin meningkat di masa yang akan datang.
"Insyaallah kedepannya Samarinda bisa lebih baik," pungkasnya. (*)