search

Advetorial

Pemkab KutimKasus ODHAKasmidi BulangKPAD Kutim

Tekan Kasus ODHA di Kutim, Wakil Bupati Kasmidi Minta KPAD Gencar Lakukan Hal Ini

Penulis: Pre01
Rabu, 17 November 2021 | 429 views
Tekan Kasus ODHA di Kutim, Wakil Bupati Kasmidi Minta KPAD Gencar Lakukan Hal Ini
Wakil Bupati Kasmidi Bulang saat menghadiri silaturahmi bersama pengurus KPAD Kutim. (Pre01/Presisi.co)

Sangatta, Presisi.co - Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang mengahadiri silaturahmi pengurus dan kelompok kerja (Pokja) Komisi Penanggulangan AIDS Daerah (KPAD) Kabupaten Kutim, bertempat di salah satu warung makan di Sangatta, Kutim pada Rabu (17/11/2021).

Ketua Harian KPAD Kutim, Wakil Bupati Kasimidi Bulang, didampingi Sekretaris Harmaji Partodarsono, kepada awak media mengatakan, kegiatan itu sekaligus untuk memperkenalkan kepengurusan yang baru, terdiri dari pemerintah kabupaten, perusahaan-perusahaan dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Acara itu dilanjutkan dengan rapat koordiansi (Rakor) rencana peringatan Hari AIDS Sedunia pada 1 Desember mendatang.

Terkait Data Orang dengan HIV AIDS (ODHA), Kasmidi menngungkapkan, bahwa berdasarkan data yang dihimpun melalui AIDS Digital, jumlah ODHA di Kutim sejak 2015 hingga 2021 sebanyak 563 orang.

“Ini harus menjadi kewaspadaan bagi kita semua. Pemerintah telah berupaya melakukan langkah-langkah penanganannya termasuk penutupan lokalisasi. Tapi itu kembali kepada kesadaran kita masing-masing lagi,” ucap Kasmidi.

Sementara itu, Sekretaris Harmaji Partodarsono menambahkan, beberapa langkah yang telah ditempu diantaranya, melakukan jemput untuk melaksbakan mobile VCT.

“Dengan cara mendatangi mereka yang mau diperiksa. Kita juga rutin melakukan pemeriksaan ke perusahaan-perusahaan dan spot-spot lainnya. Langkah lainnya adalah memberikan edukasi dan sosialisasi, penyakit masyarakat,” jelasnya.