search

Daerah

Tilang elektronik di BalikpapanKompol Irawan SetyonoSatlantas Polresta Balikpapanelectronic traffic law enforcementETLE di Balikpapan

Parkir di Pinggir Jalan, Driver Ojek Online Balikpapan Kena Tilang Elektronik

Penulis: Nur Rizna Feramerina
Senin, 12 April 2021 | 2.008 views
Parkir di Pinggir Jalan, Driver Ojek Online Balikpapan Kena Tilang Elektronik
Kasatlantas Polresta Balikpapan Kompol Irawan Setyono saat menunjukkan ETLE di Traffic Management Center (TMC) Satlantas Polresta Balikpapan. (Nur Rizna Feramerina/Presisi.co)

Balikpapan Presisi.co – Tilang elektronik di Jalan Jenderal Sudirman Balikpapan telah diterapkan, Senin 12 April 2021. Polantas berpatroli dan menangkap gambar pengendara yang melanggar dan memberikan surat teguran.

Pada hari pertama penerapan electronic traffic law enforcement (ETLE), terdapat 18 pengendara motor dan mobil terjerat di Jalan Jenderal Sudirman. Salah satunya adalah Irwan, 36 tahun, driver ojek online.

Ia mendapatkan surat teguran yang ditempelkan di motornya seusai mengantarkan pesanan makanan kepada konsumen di Hotel Aston. Irwan langsung mengunjungi Satlantas Polresta Balikpapan.

"Saya parkir di pinggir jalan. Saat kembali ke motor ada surat ditempel di motor," ungkap Irwan.

Baca juga: Cerita Sebenarnya Kasus Rebutan Lahan di Palaran, Warga Ditembak dan Leher Digorok  

Kasatlantas Polresta Balikpapan Kompol Irawan Setyono menjelaskan, dari 18 pelanggar, setidaknya ada lima pelanggar yang konfirmasi ke satlantas maupun secara online melalui barcode yang tertera pada surat teguran.

Jika tidak konfirmasi dalam tiga hari, satlantas mengirimkan surat melalui Kantor Pos dua hari setelahnya dengan melampirkan bukti pelanggaran seperti foto, waktu, dan lokasi melanggar.

Baca juga: Zonasi Covid-19 Diperbarui Mendagri, PPKM Mikro Balikpapan Diperpanjang

Namun apabila lima hari setelah surat dari Kantor Pos tiba dan pelanggar tidak mengonfirmasi, maka polisi akan memblokir surat tanda nomor kendaraan (STNK).

"Totalnya kami berikan waktu konfirmasi selama 10 hari," tegasnya.

Pantauan Presisi.co, Dinas Perhubungan Balikpapan tengah memasang tiang ETLE di simpangan Balikpapan Plaza. (*)

Editor: Rizki