Ujung Tombak Pilkada, KPU Kukar Gencar Sosialisasi Ke Penyelenggara
Penulis: Yusuf
Selasa, 03 November 2020 | 576 views
Tenggarong, Presisi.co – Semakin dekatnya pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kukar gencar melakukan sosialisasi di berbagai tingkatan. Hal ini termasuk juga sosialisasi kepada penyelengaran KPU di tingkat kecamatan hingga kelurahan dan desa terkait produk – produk hukum.
Komisioner KPU Kukar, Yuyun Nurhayati mengatakan sosialisasi ini tak lepas dengan kondisi pemilihan di Kukar yang hanya diikuti oleh satu pasangan calon. Oleh sebab itu menurutnya penyelenggaran KPU seluruh tingkatan dapat menjelaskan perihal tersebut.
“Mereka adalah ujung tombak untuk sosialisasi di kelurahan/desa masing-masing. Kalau ada warga bertanya, maka penyelenggara itu sudah siap,”ungkap Yuyun sapaan akrabnya. Selain itu, pihaknya juga aktif melakukan sosialisasi secara daring dan tatap muka kepada masyarakat terutama kepada tokoh masyarakat, pemuda, hingga disabilitas.
Menurutnya sosialisasi tatap muka diupayakan karena sejumlah wilayah di Kukar tidak memungkinkan melakukan sosialisasi secara daring akibat kesulitan jaringan internet. Sosialisasi secara tatap muka pun dibatasi dengan jumlah orang dan kapasitas ruangan sesuai protokol pencegahan Covid-19.
“Kalau sesuai protokol Covid, 30 persen daripada besar ruangan tersebut, kalau normalnya 100 orang kapasitasnya, maka dengan jaga jarak yang harusnya 100 menjadi 30 orang saja,” katanya.
Sosialisasi secara masif ini dilakukan untuk meningkatkan partisipasi pemilih, saat ini KPU menargetkan partisipasi pemilih di Pilkada Kukar 2020 sesuai dengan target nasional, yakni 77,5 persen.
“Targetnya lumayan tinggi, karena kan pemilihan dilaksanakan di tengah pandemi seperti ini, karena sosialisasi dibatasi dengan jumlah orang sesuai protokol Covid,” jelasnya.