search

Kesehatan

samarindaPasien Positif Corona di KaltimKaltim KLB CoronaCoronaCovid-19

Jumlah Pasien Positif Corona di Kaltim Bertambah Jadi 11 Orang, Andi : Semua Stabil dan Tanpa Keluhan

Penulis: Yusuf
Senin, 23 Maret 2020 | 1.592 views
Jumlah Pasien Positif Corona di Kaltim Bertambah Jadi 11 Orang, Andi : Semua Stabil dan Tanpa Keluhan
Ilustrasi pasien corona. Sumber Foto (Internet)

Kaltim, Presisi.co - Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Andi M Ishak memastikan, dua tambahan pasien terkonfirmasi positif corona di Kaltim, masing-masing adalah warga Kutai Timur (Kutim) dan Kota Bontang.

Dalam rilis resmi yang disampaikan Andi di Kantor Dinkes Kaltim di Jalan AW Syahranie, Kelurahan Gunung Kelua, Kecamatan Samarinda Ulu, Senin (23/3/2020), kedua pasien positif corona itu, adalah hasil pengembangan atau tracing dari pasien cluster Bogor dan KPU.

“Hasil tracing kami, kedua pasien masing-masing berasal dari cluster KPU dan Bogor. Saat ini masih terus kami telusuri,” lugas Andi.

Ia menyebutkan, dengan penambahan dua pasien positif corona di Kaltim, dirinya mengimbau agar warga Kaltim, menunda sementara waktu perjalanan ke luar daerah, khususnya ke daerah yang sudah terjadi penularan covid-19.

“Hasil dari perkembangan terlihat jelas. Kami minta hindari perjalanan ke daerah terjangkit (corona),” imbaunya.

Dengan penambahan ini, pasien positif corona di Kaltim menjadi 11 orang. Namun demikian dipastikannya, seluruh pasien yang tengah dirawat di masing-masing rumah sakit kondisi kesehatannya stabil.

“Seluruhnya stabil dan tanpa keluhan,” tegasnya.