KSOP Samarinda Tutup Sementara Lalu Lintas Kapal di Kolong Jembatan Mahakam Ulu
Penulis: Muhammad Riduan
1 jam yang lalu | 0 views
Petugas KSOP Samarinda saat melakukan pemeriksaan kapal.(IST)
Samarinda, Presisi.co – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Samarinda menutup sementara lalu lintas kapal di kolong Jembatan Mahakam Ulu (Mahulu) pada Senin, 26 Januari 2026.
Penutupan tersebut dilakukan menyusul rencana pengecekan dan pemeriksaan struktur jembatan oleh Tim Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), pasca insiden terbenturnya Jembatan Mahakam Ulu oleh tongkang BG Marine Power 3066 yang ditunda oleh TB Marina 1631, pada Minggu, 25 Januari 2026.
Kepala KSOP Kelas I Samarinda, Abdul Rahman dalam surat pemberitahuan resminya menyampaikan bahwa pemeriksaan struktur jembatan akan dilaksanakan pada 26 Januari 2026, mulai pukul 07.30 WITA hingga 17.00 WITA.
“Sehubungan dengan hal tersebut, dimohon kepada seluruh kapal yang akan melintas di area sekitar Jembatan Mahulu agar sementara tidak melintas dan tidak melakukan aktivitas pengolongan kapal selama pelaksanaan kegiatan dimaksud,” tulis KSOP dalam pemberitahuan yang diterima Presisi.co itu.
KSOP juga mengimbau kepada para nakhoda kapal, operator kapal, serta perusahaan pelayaran agar meningkatkan kewaspadaan dan memperhatikan keselamatan pelayaran selama penutupan sementara berlangsung.
"Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya disampaikan terimakasih," tambahnya.
Penutupan sementara ini merujuk pada Surat Dinas Perhubungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur Nomor 500.11.18.2/0097/DISHUB/PELAYARAN-BU/J/2026 tertanggal 25 Januari 2026, tentang penutupan sementara lalu lintas kapal di kolong Jembatan Mahakam Ulu.(*)