search

Daerah

DPRD SamarindaPenerangan Jalan umumPalaranPemkot SamarindaSamri Shaputra

Minim Penerangan Jalan di Palaran, DPRD Samarinda Desak Pemkot Segera Bertindak

Penulis: Akmal Fadhil
20 jam yang lalu | 90 views
Minim Penerangan Jalan di Palaran, DPRD Samarinda Desak Pemkot Segera Bertindak
Ketua Komisi I DPRD Kota Samarinda, Samri Shaputra. (Ist)

Samarinda, Presisi.co - Ketua Komisi I DPRD Kota Samarinda, Samri Shaputra, mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) agar segera merespons masalah minimnya penerangan jalan umum (PJU) di wilayah Palaran.

Samri menyoroti tingginya risiko kecelakaan lalu lintas dan tindak kriminal di sepanjang jalan menuju Palaran akibat kondisi jalan yang gelap.

“Kondisi ini tentu saja menambah risiko terjadinya kecelakaan lalu lintas dan tindak kriminal,” tegasnya, Senin (3/3/2025).

Ia menambahkan bahwa permasalahan ini tidak hanya terkait kenyamanan, tetapi juga menyangkut keamanan para pengguna jalan.

“Saya banyak menerima keluhan dari masyarakat tentang minimnya penerangan jalan di Palaran. Ini bukan soal kenyamanan semata, tetapi soal keamanan. Pemerintah harus segera turun tangan,” ujarnya kepada awak media.

Menurutnya, PJU merupakan kebutuhan dasar yang harus dipenuhi oleh pemerintah, terutama di daerah pinggiran. Pembangunan infrastruktur dasar seperti penerangan jalan harus menjadi prioritas utama.

“Masyarakat berhak merasa aman di lingkungan mereka, dan sudah saatnya Pemkot Samarinda mendengar keluhan ini,” kata Samri.

Samri juga mendesak pemerintah untuk segera mengalokasikan anggaran guna pemasangan PJU. Langkah ini dinilai penting demi menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi warga.

“Pemerintah kota harus bijak dalam menentukan alokasi anggaran dan memberikan perhatian lebih pada kebutuhan mendasar seperti penerangan jalan di Palaran,” pungkasnya. (*)

Editor: Redaksi