Kaltim Steril Saat Weekend, Pasar Modern dan Tradisional Disebut Kadisperindag Samarinda Tetap Buka
Penulis: Jeri Rahmadani
Jumat, 05 Februari 2021 | 954 views
Samarinda, Presisi.co – Kepala Dinas Perdagangan Kota Samarinda, Marnabas, menegaskan pasar tradisional ataupun modern di Samarinda tidak ditutup. Namun jikalau beroperasi, dengan catatan harus menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Hal tersebut diungkapkan Marnabas, saat dikonfirmasi Presisi.co, pada Jumat (05/02/2021).
"Jadi, intinya pasar tidak tutup. Cuma protokol kesehatan harus diperketat. Tutupnya ya jam 8 malam, mengikuti surat edaran Wali Kota," ungkap Marnabas, saat dihubungi melalui WhatsApp, Jum'at (05/02/2021).
Dijelaskan Marnabas, menurutnya masyarakat Samarinda hanya perlu mengacu pada surat edaran nomor : 360/1629/300.07 yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah Kota, pada Rabu (03/02/2021) kemarin.
Lanjut dikatakannya, kecuali ada petunjuk lebih, maka demikian, Dinas Perdagangan secara tersendiri akan mengambil langkah melalui hak prerogratif sebagai Operasi Perangkat Daerah (OPD).
"Karena dalam administrasi, kalau memang terdapat surat edaran yang tidak berlaku karena ada yang baru, otomatis kita harus cabut itu," ungkapnya, dengan status yang juga menunggu jika terdapat perubahan pada surat edaran Wali Kota Samarinda nomor : 360/1629/300.07 tersebut.
Selain itu, Marnabas juga menghimbau agar masyarakat jika tidak ada kegiatan yang begitu penting, agar tidak perlu keluar rumah.
"Mudah-mudahan Covid-19 ini juga cepat berlalu. Intinya, kita berpedoman dengan Surat Edaran Wali Kota itu. Bagi yang tidak terlalu berkepentingan, cukup dirumah saja," pungkasnya.
Seperti diketahui, pedagang di pasar-pasar tradisional saat ini menunggu kejelasan status aktivitas mereka. Hal itu berkat adanya instruksi dari Gubernur Kaltim Isran Noor, agar fasilitas publik melakukan lockdown selama dua hari kedepan, pada Sabtu dan Minggu.