Stroke dan Reaktif Covid-19, PDP Ini Meninggal di RS Dirgahayu Samarinda
Penulis: Yusuf
Minggu, 03 Mei 2020 | 5.355 views
Samarinda, Presisi.co – Seorang pasien dalam pengawasan (PDP) Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di RS Dirgahayu Samarinda, Jalan Gunung Merbabu, Kelurahan Jawa, Kecamatan Samarinda Ulu dikabarkan meninggal, Minggu (3/5/2020).
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda Ismed Kosasih saat dikonfirmasi awak media melalui grup pesan instan membenarkan hal tersebut. Dikatakan Ismed, pasien laki-laki berumur 36 tahun itu dicurigai terpapar Covid-19 dari hasil rapid test yang reaktif.
“Sebelum meninggal sempat dilakukan swab test oleh dinkes,” terang Ismed, Minggu (3/5/2020)
Pasien disebut Ismed menjalani perawatan di RS Dirgahayu sejak Sabtu (2/5/2020) kemarin dengan keluhan medis stroke. Namun setelah dilakukan uji rapid test, pasien disebut Ismed reaktif Covid-19.
“Saat ini sedang dilakukan proses pemulasaran. Insya Allah akan dimakamkan di Raudathul Jannah, pemakaman milik pemkot di Tanah Merah,” pungkas Ismed.
Sementara istri almarhum yang turut diisolasi di RS Dirgahayu, dipastikan Ismed telah dilakukan rapid test dengan hasil negatif.