search

Berita

baim wong Paula VerhoevenBaim Paula ceraiBaim Paula rujuk

Mendiang Ayah Disebut Sempat Berwasiat Ingin Baim Paula Akur Lagi, Kemungkinan Bakal Rujuk?

Penulis: Rafika
Rabu, 15 Januari 2025 | 313 views
Mendiang Ayah Disebut Sempat Berwasiat Ingin Baim Paula Akur Lagi, Kemungkinan Bakal Rujuk?
Kolase foto Baim Wong dan Paula Verhoeven. (net)

Presisi.co - Kabar tentang kemungkinan rujuknya Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali menjadi perbincangan warganet belum lama ini. Salah satu pemicunya adalah momen kebersamaan mereka di rumah duka almarhum ayah Baim, Johnny Wong, pada 7 Januari lalu.

Kala itu, Baim Wong dan Paula Verhoeven tampak seperti pasangan pada umumnya. Paula Verhoeven memeluk seraya mengelus pundak Baim Wong untuk memberikan dukungan kepada suaminya itu. Keduanya juga bertukar ciuman di bagian pipi kiri dan kanan (cipika-cipiki) dengan sentuhan kulit langsung.

Pertemuan Baim Wong dan Paula Verhoeven yang sarat nuansa kekeluargaan itu sontak saja direspons dengan dukungan rujuk dari warganet.

Terlebih, mencuat rumor yang mengatakan bahwa mendiang ayah Baim Wong berwasiat agar putranya itu rujuk dengan Paula Verhoeven, mengingat hubungan Johnny dengan menantunya itu baik semasa hidupnya.

Menanggapi rumor peluang rujuk dengan Paula Verhoeven, Baim Wong enggan memberikan komentar.

“Itu nggak usah saya jawab,” ujar Baim Wong di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (15/1/2025) sambil tersenyum, sebagaimana diberitakan Suara.com --jaringan Presisi.co.

Ayah dua anak itu khawatir jawaban yang diberikannya akan membuat publik gaduh. Ia juga tak ingin mental anak-anaknya terdampak.

“Nanti jadi pro kontra lagi,” kata Baim Wong.

Untuk pertama kalinya sejak kepergian Johnny Wong, Baim Wong kembali hadir dalam sidang lanjutan perceraiannya dengan Paula Verhoeven. Dalam sidang hari ini, Baim menghadirkan saksi yang mendukung permohonannya atas hak asuh Kiano dan Kenzo.

“Saksinya tiga, satu ahli anak,” papar kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid. (*)

Editor: Rafika