search

Daerah

Andi HarunPemkot SamarindaSatya Lencana

Wali Kota Andi Harun Sematkan Anugerah Satya Lencana Karya Satya untuk 130 ASN Samarinda

Penulis: Febri Ari Sandi
Selasa, 30 Januari 2024 | 243 views
Wali Kota Andi Harun Sematkan Anugerah Satya Lencana Karya Satya untuk 130 ASN Samarinda
Wali Kota Samarinda, Andi Harun. (Febri Ari Sandi/Presisi.co)

Samarinda, Presisi.co - Pemerintah Kota Samarinda menggelar upacara Penganugerahan Satya Lencana Karya Satya kepada 130 Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai bentuk pengakuan dan apresiasi atas dedikasi dan pengabdian mereka. Penghargaan ini diberikan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Samarinda ke-356 dan Pemerintah Kota Samarinda ke-64. Acara ini berlangsung di Hotel Fugo, Selasa, 30 Januari 2024.

Wali Kota Samarinda, Andi Harun, dalam sambutannya menekankan bahwa Satyalencana Karya Satya adalah simbol penghargaan atas kesetiaan, pengabdian, kejujuran, kedisiplinan, dan kecakapan ASN dalam menjalankan tugas selama 10, 20, atau 30 tahun. “Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi sekaligus motivasi bagi ASN lainnya untuk meningkatkan kualitas kinerja dan prestasi kerja,” kata Andi Harun.

Andi Harun menguraikan bahwa pemberian penghargaan ini mengacu pada Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2010, yang mengatur tentang pemberian gelar, tanda jasa, dan tanda kehormatan. Syarat utama untuk menerima penghargaan ini adalah tidak pernah mendapatkan hukuman disiplin tingkat sedang atau berat dan tidak pernah mengambil cuti di luar tanggungan negara.

“Satyalencana Karya Satya adalah penghargaan langsung dari Presiden Republik Indonesia sebagai tanda pengakuan atas dedikasi ASN,” ungkap Andi Harun.

Ia juga berharap agar penghargaan ini tidak hanya dianggap sebagai simbol, tetapi menjadi inspirasi bagi ASN untuk terus berprestasi dan meningkatkan etos kerja. “Penghargaan ini sejalan dengan perayaan Hari Jadi Kota Samarinda dan merupakan apresiasi atas komitmen para ASN terhadap pembangunan dan pelayanan masyarakat,” tambahnya.

Andi Harun juga menitipkan pesan kepada seluruh ASN agar menjadi contoh yang baik dalam bertingkah laku dan menjaga netralitas, terutama di tahun politik 2024 ini. “Mari kita semua, sebagai Aparatur Sipil Negara, menjunjung tinggi netralitas dan integritas dalam menjalankan tugas,” pesannya.

Para ASN yang menerima Penghargaan Satyalencana Karya Satya terdiri dari 30 orang untuk kategori 30 tahun, 30 orang untuk kategori 20 tahun, dan 70 orang untuk kategori 10 tahun. Wali Kota berharap para penerima penghargaan akan terus meningkatkan prinsip-prinsip kesetiaan, kejujuran, pengabdian, dan kedisiplinan, guna mendukung Samarinda yang semakin maju dengan sumber daya manusia yang unggul dan berintegritas. (*)

Editor: Redaksi