search

Advetorial

dprd samarinda

Peduli Dunia Pendidikan, Begini Kata Ketua Komisi IV DPRD Samarinda

Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 24 Oktober 2023 | 55 views
Peduli Dunia Pendidikan, Begini Kata Ketua Komisi IV DPRD Samarinda
Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda, Sri Puji Astuti. (Presisi.co)

Samarinda, Presisi.co – Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti mengaku telah bertemu dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Samamarinda, membahas sederet persoalan kompleks yang terjadi di dunia pendidikan Kota Tepian.

Politisi Demokrat itu mencatat beberapa persoalan yang harus dibenahi agar dunia pendidikan Samarinda benar-benar optimal. Mulai dari persoalan kebutuhan tenaga pengajar dan tingkat kesejahteraannya, data pokok pendidikan yang dinilai tidak akurat hingga kebutuhan meubeler sebagai fasilitas penunjang yang dianggap belum memadai.

“Setiap tahun terdapat sekitar 150-200 PNS yang pension. Itu kan harus digantikan oleh honorer dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK),” kata Puji pada Selasa, 24 Oktober 2023.

Untuk mengatasi kurangnya tenaga pendidik di sekolah swasta, Puji sampaikan jika PPPK dari sektor swasta tidak dulu diterima masuk ke sekolah negeri. Hal itu dikatakan dia mempengaruhi kebutuhan sekolah dan ketidakakuratan data pokok pendidikan (dapodik).

“Terutama mengenai pengelolaan PPPK dan masalah alamat mereka,” ucapanya.

Dari catatannya, Puji juga menyorot kebutuhan meubeler untuk satuan pendidikan yang terbatas, dengan perkiraan sekitar 10 ribu meubeler yang diperlukan untuk melayani 1.350 siswa mulai dari PAUD hingga SMP di Samarinda. (*)

Editor: Redaksi