Bukti Andi Harun Peduli Dunia Olahraga, Bagikan Bonus untuk Atlet Berprestasi SEA Games dan Porprov
Penulis: Presisi 1
Sabtu, 27 Mei 2023 | 1.159 views
Samarinda, Presisi.co - Wali Kota Samarinda Andi Harun memberikan bonus untuk atlet berprestasi yang telah berlaga di Porprov VII Berau Tahun 2022 dan SEA Games XXXII Cambodia Tahun 2023. Bonus ini diserahkan Andi Harun pada Jumat (26/5/2023) malam di Hotel Puri Senyiur Samarinda. “Insya Allah nama-nama saudara akan terus terukir, terutama di Kota Samarinda. Atas nama Pemkot Samarinda, saya memberikan apresiasi kepada seluruh atlet berprestasi di semua cabor,” ucap Andi Harun dalam sambutannya saat penyerahan simbolis bonus untuk atlet berprestasi di SEA Games dan Porprov Kaltim.
Andi Harun menegaskan, atlet-atlet berprestasi ini mendapat tempat yang spesial di hati masyarakat Samarinda dan sangat dibanggakan Pemkot Samarinda. Pemberian bonus ini, sebut Andi Harun merupakan komitmen Pemkot Samarinda untuk memajukan budaya olahraga, sembari menjadi motivasi untuk mempertahankan prestasi yang telah diraih.
“Apa yang kalian terima malam ini menjadi bukti bahwa Pemkot Samarinda terus menghargai jerih payah kalian mulai latihan hingga akhirnya bisa berprestasi,” tegas Andi Harun.
Andi Harun berpesan supaya pembinaan atlet dan kompetisi harus terus digelar demi menciptakan dan melahirkan juara-juara selanjutnya. Diketahui, pada Porprov lalu, Samarinda menjadi juara umum. Ada 15 atlet Samarinda yang membawa pulang medali emas. Sedangkan atlet gemilang di SEA Games Kamboja terdiri dari 5 atlet gulat dengan memperoleh 2 medali emas, 1 perak, dan 2 perunggu.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Samarinda, Muslimin menambahkan, di Porprov 2022 lalu, Samarinda berhasil memperoleh 252 emas. Samarinda mengirimkan 809 atlet, 178 pelatih, 15 official, 53 manager, dengan total kontingen sebanyak 1.055 orang.
Atlet hebat di Porprov Kaltim ini mendapat bonus sebesar Rp 50 juta untuk peraih medali emas, peraih perak menerima Rp 20 juta dan peraih perunggu mendapatkan Rp 10 juta.
Sedangkan bonus atlet Samarinda yang berprestasi di SEA Games Kamboja untuk atlet peraih emas mendapatkan Rp 50 juta, atlet peraih perak Rp 10 juta, dan atlet peraih perunggu Rp 20 juta. (*) Editor: Rizki