Syamsuddin Beberkan Sebab Banjir yang Selalu Menjadi Momok di Samarinda
Penulis: Nelly Agustina
Minggu, 29 Januari 2023 | 319 views
Samarinda, Presisi.co – Anggota DPRD Samarinda, Syamsuddin menyampaikan bahwa banjir yang selama ini menjadi momok bagi masyarakat di Kota Tepian - sebutan Samarinda disebabkan oleh tiga faktor utama. Mulai dari aktivitas tambang batu bara ilegal, pembangunan perumahan yang tak sesuai izin lingkungan termasuk faktor alam.
Kendati demikian, dua faktor utama tadi menjadi yang terbesar. Terlebih, jika aktivitasnya bersifat ilegal dan cenderung mengedepankan keuntungan ketimbang memikirkan dampak ingkungan.
"Seperti tambang, itu jelas membuka hutan sebagai tahanan air. Kemudian galian c itu menyebabkan pendangkalan drainase, terakhir perumahan yang menghilangkan kawasan resapan air,” sebutnya.
Ia bilang, untuk memastikan tiga kegiatan tersebut bisa berjalan sesuai aturan berlaku. Maka peran penting pemerintah diperlukan sebagai fungsi kontrol dan pengawasannya.
“Harus ada peningkatan pengawasan, untuk ,mengecek bagaimana AMDAL-nya apakah sudah layak dan memenuhi syarat," kata dia.
"Termasuk meninjau bagaimana setiap perumahan apakah memiliki penampung air yang sudah memenuhi kapasitas, hal ini harus di perhatikan,” tambahnya menegaskan.
Kemudian, ia juga mengajak masyarakat turut andil mengawasi lingkungan mereka dari ketiga aktivitas penyebab banjir tersebut.
“Jadi bukan hanya pemerintah, semuanya harus sadar bahwa dampak dari itu semua sangat besar dan merugikan,” pungkasnya. (*)