AHY Resmi Copot Lukas Enembe dari Jabatan Ketua Demokrat Papua
Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 29 September 2022 | 1.123 views
Presisi.co – Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) resmi memutuskan mencopot sementara Lukas Enembe sebagai Ketua DPD Demokrat Papua. Hal ini dilakukannya mengingat Lukas sedang terjerat kasus dugaan korupsi.
AHY menjelaskan Partai Demokrat mendukung penuh upaya Lukas Enembe untuk mencari keadilan. Karena hal tersebut, Lukas akhirnya tidak fokus menjalankan kewajibannya sebagai petugas partai.
Alhasil, ia pihaknya menunjuk Anggota Komisi V DPR RI, Willem Wandik, sebagai pelaksana tugas Ketua DPD Demokrat Papua. AHY menyebut, Willem merupakan orang yang berkapasitas dan memiliki integritas.
"Saudara Willem Wandik adalah salah satu Wakil Ketua Umum Partai Demokrat yang juga menjabat sebagai anggota komisi V DPR dari fraksi partai Demokrat," tuturnya, dilansir dari Suara.com, jejaring Presisi.co.
AHY menyampaikan, mekanisme pergantian Lukas sudah sesuai dengan aturan anggaran dasar anggaran rumah tangga atau AD/ART partai. Dan sudah dikonsultasikan dengan Majelis Tinggi Partai Demokrat. Selain itu, pihaknya juga sudah mempelajari kasus hukum yang menimpa Lukas Enembe.
"Dengan kapasitas dan integritas yang dimiliki, saya berharap saudara Willem Wandik dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya," bebernya.
Sebelumnya, Lukas Enembe dikabarkan hingga saat ini belum memenuhi panggilan KPK dengan alasan sakit. Dari agenda pemanggilan itu, Lukas bakal diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi terkait pekerjaan atau proyek yang bersumber dari APBD Provinsi Papua. (*)