search

Advetorial

Erni Makmur Hadi MulyadiPemprov KaltimPKK KaltimHari KartiniKartini Masa Kini

Kata Wakil Ketua PKK Kaltim, Kartini Saat Ini Harus Melek Digital

Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 21 April 2022 | 300 views
Kata Wakil Ketua PKK Kaltim, Kartini Saat Ini Harus Melek Digital
Wakil Ketua PKK Provinsi Kaltim, Erni Makmur Hadi Mulyadi. (Istimewa)

Samarinda, Presisi.co - Wakil Ketua PKK Provinsi Kaltim, Erni Makmur Hadi Mulyadi sangat berharap, perempuan di Benua Etam - sebutan Kaltim mampu mengambil posisi strategis di tengah persaingan global yang saat ini sulit dihindari.

Hal tersebut, disampaikan istri dari Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi sebagai bentuk refleksi perjuangan Kartini di masa kini.

Erni menilai, Kartini saat ini wajib menguasai perkembangan teknologi dan digitalisasi yang tak lepas dari tiap sisi kehidupan bermasyarakat. Kaum perempuan harus bisa memanfaatkan teknologi digital untuk pembelajaran anak dan keluarga, pekerjaan serta tidak hanya sekadar menjadi gaya hidup semata.

“Jadi untuk perempuan yang ada di Provinis khususnya apalagi di era digital ini para perempuan harus melek teknologi,” terang Wakil Ketua PKK Provinsi Kaltim, Erni Makmur Hadi Mulyadi, Usai mengikuti peringatan Hari Kartini 144 tahun 2022, di Ruang Ruhui Rahayu pada Kamis, 21 April 2022.

Erni mengambil contoh, di masa pandemi Covid-19 ini teknologi merupakan salah satu sarana yang banyak digunakan oleh seluruh perempuan yang ada di Kaltim. Sambungnya, digitalisasi teramat penting bisa untuk berjualan dan segala macam serta bisa juga dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi keluarga.

Tak lupa, Erni berpesan kepada perempuan-perempuan Kaltim dapat berkiprah dan berkarya untuk kemajuan Provinsi Kaltim dan Indonesia.

Dengan demikian, Erni Berharap agar kaum perempuan khususnya di Kaltim lebih banyak memberikan kontribusi bagi daerah. (*)

Editor: Yusuf