Dana Covid-19 Sudah Cair, Tiap RT di Balikpapan Mendapat Rp 2 Juta
Penulis: Nur Rizna Feramerina
Senin, 10 Mei 2021 | 1.935 views
Balikpapan, Presisi.co - Satgas Covid-19 Balikpapan memberikan dana kepada beberapa RT di Balikpapan, Senin 10 Mei 2021. Fulus ini sebagai bentuk dukungan kepada RT untuk mengoperasikan PPKM mikro. Setiap RT mendapat jatah Rp 2 juta.
"Dana ini dibagikan bertahap. Ini Rp 750 ribu dulu," kata Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.
Rizal mengingatkan, setiap Satgas Covid-19 di tingkat RT menggunakan bantuan ini dengan sebenar-benarnya. Sebab dana ini menjadi objek pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). "Harus hati-hati," tegas mantan wartawan itu.
Di Balikpapan terdapat 1.684 RT yang tersebar di enam Kecamatan. Dengan jumlah RT tersebut, maka anggaran yang dibutuhkan melebihi Rp 2 miliar. "Jadi kami mohon kerja sama untuk RT dan lurah. Supaya dana ini digunakan sebaik-baiknya," paparnya. (*)