search

Lifestyle

Muse SamarindaMuse Entertainment CentersamarindaLocal TalentSatu Dekade Muse Samarinda

Satu Dekade Muse Samarinda, Berbagi Ditengah Pandemi dan Gaet 100 Talent Lokal Terbaik

Penulis: Redaksi Presisi
Rabu, 25 November 2020 | 894 views
Satu Dekade Muse Samarinda, Berbagi Ditengah Pandemi dan Gaet 100 Talent Lokal Terbaik
Manajemen Muse Samarinda saat menyalurkan bantuan di salah satu panti asuhan. (Foto: Istimewa)

Samarinda, Presisi.co – Nuansa baru mewarnai perayaaan hari jadi Muse Entertainment Center Samarinda ke-10 pada Rabu (25//11/2020). Sejumlah agenda disiapkan secara khusus oleh manajemen, mulai dari bakti sosial dan kolaborasi dengan 100 talent terbaik di Kota Tepian.

Entertain Programer Muse, Gaza mengaku jika pihaknya ingin berkontribusi membantu meringankan beban warga yang turut terdampak pandemi Covid-19. Bakti sosial ini, digelar pada Selasa (24/11/2020) di tiga tempat berbeda. Mulai dari Panti Asuhan Ibnu Hanin di Jalan Merpati, Panti Asuhan Uswatun Hasanah di Jalan AW Syahranie dan Sahabat Yatim Indonesia di Jalan Pangeran Suryanata.

"Tidak banyak, tapi semoga saja bisa bermanfaat untuk sedikit meringankan beban di sana," ungkap Gaza.

Lanjut dikatakannya, perayaan 1 dekade Muse Samarinda di tahun ini memang tidak seheboh biasanya. Terlebih di masa pandemi saat ini, yang dimana tiap tempat hiburan wajib menerapkan protokol kesehatan, bentuk dukungan dari upaya pemerintah memutus mata rantai penyebaran corona.


Sementara untuk party, akan diadakan di hall Muse sendiri pada Rabu malam ini.

"Temanya 'GLOW', jadi nanti di venue semua tamu kita kasih LED Finger gitu, juga ada kolaborasi dari 100 talent terbaik di Samarinda dan kita party gak seheboh tahun lalu karena masih masa pandemi dan kami lebih banyak berpartisipasi dalam kegiatan sosial," katanya.

100 talent itu, dirinci Gaza mulai dari  DJ, Drummer, Dancer serta beberapa Komunitas yang juga digaet untuk mendukung local talent yang ada di Samarinda.

"Guest star saat ini ada DJ Badboy, selain itu juga talent lain yang gak kalah power full, ada DJ MS, Leo Sandro, Delvy Chan dan Father Kan. Masing-masing punya genre dan style yang beda, jadi bakal tambah seru pokoknya," serunya.

Di samping itu, manajemen tak luput untuk mengingatkan pengunjung dalam menjaga kebersihan dengan mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker dan hand sanitizer.

"Kita tetap mematuhi protokol kesehatan. Jadi perayaan ulang tahun kali ini  Ya semoga saja pandemi ini bisa segera berakhir, dan kita semua selalu diberikan kesehatan," tutupnya.

Editor : Oktavianus