search

Daerah

Pemkab KukarBupati KukarJalan RusakPoros Tenggarong-Loa Janan

Bupati Kukar Tinjau Kerusakan Jalan Poros Tenggarong-Loa Janan

Penulis: Giovanni Gilbert Anras
Kamis, 01 Agustus 2024 | 337 views
Bupati Kukar Tinjau Kerusakan Jalan Poros Tenggarong-Loa Janan
Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah. (Ist)

Kutai Kartanegara, Presisi.co - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah melakukan peninjauan terhadap kerusakan jalan poros Tenggarong-Loa Janan di KM 8 Desa Rempanga dan Dusun Margasari, Desa Jembayan, Kecamatan Loa Kulu, pada Rabu (31/7/2024). Bupati didampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kukar, Wiyono, dan Camat Loa Kulu.

Peninjauan ini menyoroti kondisi jalan nasional yang telah mengalami kerusakan parah selama beberapa waktu. Terdapat banyak titik jalan yang berlubang hingga kedalaman 30 cm, yang seringkali menyebabkan kecelakaan bagi pengendara motor.

Edi Damansyah menyampaikan bahwa masyarakat sering mengadu tentang kondisi jalan yang menyebabkan kecelakaan. Ia juga mengungkapkan bahwa hingga kini, lokasi tersebut belum mendapatkan penanganan dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Kalimantan Timur (Kaltim), meskipun Pemkab Kukar telah dua kali mengirim surat permintaan perhatian khusus kepada BBPJN.

"Kami sering menerima aduan dari masyarakat terkait kecelakaan yang sering terjadi di lokasi ini. Kami sudah bersurat, namun belum ada respon balik. Kita tutup lubang-lubangnya, tetapi karena statusnya jalan negara, penanganannya tidak bisa maksimal," ujarnya.

Selain itu, Edi juga menyoroti longsor di Dusun Margasari, Desa Jembayan, yang menyisakan setengah badan jalan. Menurutnya, keberadaan ruas jalan ini sangat vital dan perlu segera diperbaiki.

"Karena ini ruas jalan yang sangat vital untuk beraktivitas. Jika jalan ini putus, akan menimbulkan persoalan baru," jelasnya.

Edi Damansyah juga merencanakan untuk merubah status ruas jalan tersebut menjadi jalan kabupaten, agar kerusakan di masa depan dapat ditangani segera oleh dinas terkait.

"Dengan perubahan status menjadi jalan kabupaten, kerusakan bisa segera ditangani oleh dinas terkait," katanya.

Untuk langkah awal, Pemkab Kukar akan melakukan semenisasi pada lubang-lubang jalan guna mengurangi kecelakaan. Dengan upaya ini, diharapkan kondisi jalan poros Tenggarong-Loa Janan dapat segera diperbaiki, sehingga aktivitas masyarakat tidak terganggu dan angka kecelakaan dapat diminimalisir. (*)

Penulis: Gio
Editor: Ridho M