search

Daerah

Pemkot SamarindaWali Kota SamarindaAndi HarunCamat Sungai PinangSiti Hasanah

Wali Kota Samarinda Puji Pengabdian Camat Sungai Pinang Siti Hasanah

Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 30 Juli 2024 | 316 views
Wali Kota Samarinda Puji Pengabdian Camat Sungai Pinang Siti Hasanah
Wali Kota Samarinda, Andi Harun. (Ist)

Samarinda, Presisi.co – Wali Kota Samarinda, Andi Harun, menilai Camat Sungai Pinang Siti Hasanah sebagai salah satu camat terhebat yang pernah dimiliki kota Samarinda.

Pernyataan ini disampaikan Andi Harun pada acara Pelepasan Purna Tugas Siti Hasanah yang berlangsung di halaman kantor Kecamatan Sungai Pinang, Senin (29/7/2024) malam.

Dalam acara tersebut, Wali Kota hadir bersama istrinya, Ketua TP PKK Samarinda, Rinda Wahyuni Andi Harun, yang secara khusus turut hadir untuk mengapresiasi Siti Hasanah.

Andi Harun memberikan apresiasi tinggi atas dedikasi dan pengabdian Siti Hasanah selama 36 tahun masa jabatannya sebagai Camat Sungai Pinang.

"Insya Allah sebelum saya pensiun, karena beliau masih sangat saya butuhkan, kemungkinan akan saya beri tugas dalam waktu dekat untuk tetap bersama kita di pemerintah kota Samarinda. Tidak lagi sebagai camat, tidak lagi sebagai ASN, nanti saya cari momen yang pas untuk tugas berikutnya,” ungkap Andi Harun.

Wali Kota juga mengajak seluruh lurah dan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk meneladani Siti Hasanah.

“Tidak perlu jauh-jauh mencari figur ASN yang patut dicontoh karena di depan kita sudah ada contoh aparatur sipil negara yang bekerja lebih dari waktu serta kapasitas dan tanggung jawabnya. Ibu Siti Hasanah bekerja lebih dari tugas dan tanggung jawab yang tertera dalam peraturan yang seharusnya dilakukan. Mari kita contoh beliau,” tegas Andi Harun.

Lebih lanjut, Andi Harun menyoroti semangat kerja yang ditunjukkan oleh Siti Hasanah sebagai faktor pendorong semangat bagi dirinya dan seluruh jajaran pemerintahan kota.

“Karena saya punya camat seperti Ibu Siti Hasanah, saya punya kepala dinas, asisten, dan pegawai yang luar biasa. Prestasi yang kita capai adalah prestasi kita bersama,” tambahnya.

Wali Kota juga mengakui masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan untuk kemajuan kota Samarinda, namun ia optimis dengan dukungan seluruh elemen pemerintahan dan masyarakat, segala tantangan dapat diatasi.

“Kalau kemauan dan niat kita sudah baik, maka insya Allah Tuhan akan membukakan jalannya,” ungkapnya penuh keyakinan.

Mengakhiri sambutannya, Andi Harun berharap akan lahir dan tercetak lagi Siti Hasanah-Siti Hasanah baru di lingkungan Pemkot Samarinda yang dalam pengabdiannya berprestasi nasional dan daerah serta menjadi Camat Terbaik.

Pelepasan ini dihadiri pula oleh Forkopimda kecamatan, Asisten I Ridwan Tasa, TWAP Kota Samarinda, lurah se-kecamatan, para ketua RT, tokoh masyarakat, LPM, FKPM, dan masyarakat Sungai Pinang. (*)

Sumber: ppid.samarindakota.go.id
Editor: Ridho M