Ratusan Rumah Sukses Direnovasi, Desa Loa Duri Ulu Kembali Ajukan Program Bedah Rumah Tahun Ini
Penulis: Redaksi Presisi
Rabu, 20 Maret 2024 | 143 views
Tenggarong, Presisi.co - Sebanyak 119 rumah di Desa Loa Duri Ulu pada tahun 2023 lalu berhasil direnovasi melalui program bedah rumah yang diinisiasi oleh Dinas PUPR Provinsi Kaltim. Hal ini tentu membawa perubahan yang sangat berarti dalam meningkatkan kualitas hidup penduduk desa.
Kepala Desa Loa Duri Ulu, Muhammad Arsyad, menyampaikan kebanggaannya atas keberhasilan program ini. "Kami telah menyelesaikan bedah rumah untuk 119 rumah," tuturnya.
Meskipun telah sukses merenovasi rumah dengan jumlah yang tak sedikit, pemerintah desa masih bertekad kuat untuk meningkatkan taraf hidup warganya. Kesadaran akan masih banyaknya rumah yang membutuhkan bantuan mendorong pemerintah desa untuk kembali mengajukan program bedah rumah pada tahun 2024.
"Kami berharap akan mendapatkan dukungan yang lebih besar untuk melanjutkan program ini," kata Arsyad.
Menurutnya, program bedah rumah ini adalah tindakan nyata dari desa untuk terus meningkatkan standar hidup warganya demi memastikan kesejahteraan di masa yang akan datang.
"Dengan rencana bedah rumah yang akan kami ajukan kembali, kami berharap dapat memberikan solusi yang konkret untuk masalah rumah tidak layak huni di desa kami," tambah Arsyad.
Selain itu, desa juga mengalokasikan dana dari APBDes untuk mendukung program ini. Setiap tahunnya, minimal tiga rumah yang kurang layak akan direnovasi.
"Dari APBDes, kami mengalokasikan dana untuk merenovasi tiga rumah setiap tahun, sebagai bagian dari program pemerintah provinsi," tutup Arsyad. (Adv)