search

Internasional

PaypalPHK Karyawan perkembangan teknologiAI

Paypal PHK 2.500 Karyawan, Dampak Kemajuan AI?

Penulis: Redaksi Presisi
Rabu, 31 Januari 2024 | 711 views
Paypal PHK 2.500 Karyawan, Dampak Kemajuan AI?
Logi Paypal (mbisnis)

Presisi.co – Pemutus hubungan kerja (PHK) massal dilakukan oleh Paypal. Tidak tanggung-tanggung, terdapat sekitar 2.500 karyawan yang diungkapkan CEO Alex Chriss dalam surat kepada staf pada Selasa (30/1/2024).

Diketahui bahwa saat ini perusahaan tersebut tengah mengembangkan teknologi Artificial Intelligence (AI). Mengutip dari CNBC Internasional, CEO Paypal Alex Chriss mengungkapkan tujuan dari pemangkasan pekerja tersebut dilakukan agar adanya fokus dan efisiensi, menerapkan otomatisasi, serta mengkonsolidasikan teknologi untuk mengurangi kompleksitas dan duplikasi.

Chriss menyebutkan bahwa PHK tersebut memengaruhi peran yang sudah serta rencana divisi perusahaan yang awalnya direncanakan. Karyawan yang terdampak akan diberitahu akhir pekan. 

Tak hanya itu, dirinya juga menjamin bahwa perusahaan Paypal akan terus bergerak maju dalam mengikuti perkembangan.

“PayPal akan terus berinvestasi di bidang bisnis yang diyakini akan mampu bertahan dan menciptakan serta mempercepat pertumbuhan,” ungkap Chriss, dikutip pada, Rabu (31/1/2024)

PayPal mengumumkan pengembangan fitur kecerdasan buatan atau AI beberapa saat lalu. Fitur-fitur AI yang akan diterapkan mencakup pengalaman pembayaran yang lebih cepat, rekomendasi pedagang yang didukung untuk pelanggan, dan perombakan aplikasi konsumen.

Namun diketahui bahwa Paypal sudah tidak beroperasi di Indonesia semenjak diblokir oleh kominfo pada 30 Juli 2022 lalu. Hal tersebut dikarenakan aplikasi tersebut tidak melakukan pendaftaran Penyelenggaraan Sistem Elektronik (PSE) dalam lingkup privat.

Editor: Siti Mu'ayyadah