search

Berita

Prabowo SubiantoBudiman SudjatmikoAnies Baswedan

Budiman Sudjatmiko Ungkap Ada Makna Tersembunyi Dibalik Panggilan 'Mas Anies' Dari Prabowo

Penulis: Rafika
Kamis, 14 Desember 2023 | 573 views
Budiman Sudjatmiko Ungkap Ada Makna Tersembunyi Dibalik Panggilan 'Mas Anies' Dari Prabowo
Budiman Sudjatmiko. (Sumber: via Suara.com/Muhammad Yasir)

Presisi.co - Debat perdana capres yang digelar KPU RI pada Selasa (12/12/23) kemarin menyisakan banyak momen-momen menarik. Salah satunya sebutan khas dari capres nomor urut 2 Prabowo Subianto ke capres nomor urut 1 Anies Baswedan. Prabowo kerap memanggil rivalnya tersebut dengan sebutan 'Mas Anies'.

Wakil Ketua Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko mengatakan, sikap Prabowo ke Anies dalam panggung debat capres itu layaknya seseorang berpengalaman yang sedang menanggapi tingkah remaja puber.

"Itu seperti orang yang sudah berpengalaman melihat seorang remaja puber yang coba-coba bermain api dan pistol, kira-kira gitu ya," kata Budiman kepada wartawan di Jakarta Selatan, dikutip dari Suara.com, Kamis (14/12/2023).

Menurutnya, sikap Prabowo tersebut menunjukkan sikap kebijaksanan dan kearifan seseorang yang sudah berpengalaman.

Tetapi, Budiman menegaskan bahwa seseorang tidak harus menunggu punya banyak pengalaman seperti Prabowo untuk memiliki kebijaksanaan dan kearifan.

"Saya juga kadang-kadang, janga kan Pak Prabowo yang jauh lebih suhu, dalam hati pun saya ingin juga mengatakan hal yang sama," ujarnya.

Untuk diketahui, panggilan 'Mas Anies' dilontarkan oleh Prabowo ketika hendak menyanggah argumentasi dari mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Salah satunya ialah ketika Anies menyinggung perihal budaya orang dalam alias ordal. "Kita ini bukan anak kecil Mas Anies, ya. Anda juga paham, ya. Sudah lah, ya," ungkapnya.

Selain itu, capres usungan Koalisi Indonesia Maju tersebut juga mengaku tak takut jika tak punya jabatan apapun. Bahkan, ia menyatakan siap mati demi tanah air.

"Saya tidak takut tidak punya jabatan Mas Anies. Sorry ye. Sorry ye," ujar Prabowo sembari tunjuk-tunjuk Anies.

"Mas Anies, Mas Anies, saya tidak punya apa-apa, saya sudah mati untuk negara ini." (*)

Editor: Rafika