Nathalie Holscher Bingung Disuruh Minta Maaf Buntut Dapat Saweran di Sidrap: Salah Saya di Mana?
Penulis: Rafika
Jumat, 18 April 2025 | 292 views
Nathalie Holscher memamerkan uang saweran yang diterima usai nge-DJ di Sidrap. (Instagram)
Presisi.co - Aksi Nathalie Holscher saat tampil di sebuah kelab malam di Kabupaten Sidenreng Rappang atau Sidrap, Sulawesi Selatan, tengah menjadi buah bibir publik.
Momen dirinya mandi uang saweran saat nge-DJ menuai protes keras dari berbagai pihak, termasuk Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif.
Bupati menyayangkan tindakan tersebut karena dinilai merusak citra daerah yang telah dibangun dengan susah payah.
Reaksi masyarakat pun cukup keras. Bahkan Nathalie sempat didemo atas aksinya tersebut. Imbasnya, desakan agar ia menyampaikan permintaan maaf secara terbuka terus bergulir.
Anggota DPR RI H. Rusdi Masse ikut angkat bicara dan menyarankan agar Nathalie menemui langsung Bupati Sidrap sekaligus mempromosikan potensi daerah sebagai bentuk iktikad baik.
Namun, Bupati Syaharuddin menyampaikan keberatan jika Nathalie kembali datang ke Sidrap. Pasalnya, kedatangan Nathalie Holscher beberapa waktu lalu saja sudah membuatnya didemo masyarakat.
Oleh sebab itu, sebelum berkunjung kembali ke Sidrap, janda Sule itu harus membuat permintaan maaf terlebih dahulu lewat media sosialnya.
Menanggapi berbagai desakan itu, Nathalie justru merasa bingung. Lewat unggahan TikTok dan Instagram Story, ia menyampaikan bahwa dirinya tidak merasa melakukan kesalahan.
"Ya Allah salah aku apa ya," komentar Nathalie di sebuah unggahan di TikTok.
Menurut Nathalie, unggahan dirinya tidur di atas uang saweran merupakan bentuk apresiasi atas kerja kerasnya. Ia mempertanyakan mengapa justru tindakannya itu yang menjadi perbincangan publik.
Menurutnya, tak ada yang salah dengan kunjungannya tampil nge-DJ di Sidrap beberapa waktu lalu.
"Ya Allah kuatkan mentalku ya. Viral lagi di TikTok. Saya kan diundang? Dan saya pun bangga dan mengapresiasi kinerja saya lewat foto itu," tulis Nathalie Holscher.
"Dan banyak DJ-DJ lain yang sering up tentang di sana kok. Kenapa pas saya main terus saya viral baru ribut-ribut sekarang?" tanyanya.
Ibu satu anak itu menyebut kehadirannya di Sidrap atas undangan pihak penyelenggara. Ia pun mengaku hanya menjalankan pekerjaan sebagai DJ dan menerima saweran seperti artis lainnya.
Sebagai tamu undangan yang disawer, Nathalie Holscher mengaku bingung di mana letak kesalahannya hingga diminta untuk menyampaikan permintaan maaf.
"Sekarang kenapa jadi ramai? Dan suruh saya datang untuk meminta maaf? Salah saya di mana ya?" tanyanya lagi.
"Kan saya tamu undangan. Salah kalo saya disawer makanya jadi ramai? Apa gimana sih?" tutupnya. (*)