search

Advetorial

Pemkab KukarSekretaris Daerah KukarSunggonoSekkab KukarKutai KartanegaraASN KukarPPPKHonorer Kukar

Sunggono Imbau ASN Kukar Tingkatkan Semangat Kerja demi Berikan Pelayanan Optimal

Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 25 April 2024 | 30 views
Sunggono Imbau ASN Kukar Tingkatkan Semangat Kerja demi Berikan Pelayanan Optimal
Sekretaris Daerah Kukar, Sunggono. (Istimewa)

Tenggarong, Presisi.co - Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Sunggono, menekankan pentingnya semangat kerja dan sinergi antar Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Sunggono mengatakan bahwa semangat kerja bukan hanya tentang ketekunan dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas yang diberikan. Menurutnya, semangat kerja juga berarti kemauan untuk terus meningkatkan kapasitas diri.

"Tetapi juga tentang semangat untuk terus belajar, berkembang, serta memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan negara," ucap Sunggono.

Lebih lanjut, Sunggono juga menegaskan pentingnya dedikasi dan kolaborasi antar ASN dalam mewujudkan pelayanan publik yang optimal. Ia menyerukan kepada seluruh ASN di Kukar untuk senantiasa mengedepankan semangat dan komitmen dalam mengemban tanggung jawab sebagai abdi negara.

Selain itu, ia juga menyampaikan kabar gembira terkait pengangkatan honorer menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Hal ini sesuai dengan kebijakan pemerintah pusat dalam Undang-Undang 20/2023 tentang Aparatur Sipil Negara.

Kata Sunggono, pemerintah pusat telah menugaskan seluruh daerah di Indonesia untuk menyelesaikan status non-PNS hingga akhir 2024, termasuk di Kukar.

Saat ini, Pemkab Kukar masih menunggu arahan lebih lanjut dari Kementerian PAN-RB terkait mekanisme pengangkatan honorer menjadi PPPK. Namun, ia memastikan bahwa honorer yang terdaftar di database Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan diprioritaskan.

"Para ASN di lingkungan Pemkab Kukar dapat bersyukur dan bahagia dengan kebijakan kenaikan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) tahun 2024 yang akan segera dilakukan," pungkasnya. (*)

Editor: Rafika