Pengentasan Kemiskinan, Stunting, dan Infrastruktur Jadi Program Prioritas Kecamatan Tenggarong pada Tahun 2024
Penulis: Redaksi Presisi
Senin, 18 Maret 2024 | 167 views
Tenggarong, Presisi.co - Memasuki tahun 2024, Kecamatan Tenggarong di Kutai Kartanegara (Kukar) siap tancap gas dengan agenda pembangunan yang fokus pada tiga pilar utama, yakni pengentasan kemiskinan, penanganan stunting, dan peningkatan infrastruktur jalan.
Camat Tenggarong, Sukono, menegaskan bahwa sinergi dan kolaborasi menjadi kunci utama dalam mewujudkan agenda pembangunan Kecamatan Tenggarong.
Ia mengatakan berbagai proposal dan program yang telah disusun akan diimplementasikan dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk pemimpin komunitas, pemerintah, institusi pendidikan, dan pemerintah daerah.
"Pengentasan kemiskinan dan penanganan stunting menjadi fokus utama kami, dan kami akan melaksanakan berbagai program unggulan untuk mewujudkannya," ujar Sukono.
Di bidang infrastruktur, perbaikan jalan dan jembatan menjadi perhatian utama, dengan fokus pada daerah-daerah yang mengalami kerusakan atau terdampak longsor. Salah satu wilayah yang akan mendapatkan perhatian khusus adalah Mangkurawang di Jalan Long Apari.
“Kami juga akan memperbaiki area yang terkena longsor di Jahab, Bukit Biru, dan Timbau, serta di Mekar Sari. Dinas Pekerjaan Umum akan bertanggung jawab atas perbaikan ini dalam tahun ini,” tambah Sukono.
Sukono berharap, inisiatif ini dapat membawa dampak positif bagi masyarakat Tenggarong, seperti meningkatkan mobilitas warga, memperkuat perekonomian lokal, dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. (Adv)