search

Berita

MenkeuCalon Menkeu Kabinet Prabowo-GibranBocoran Menteri Prabowo-GibranSri Mulyani

Tak Ada Sri Mulyani, Ini Dia Bocoran Nama-nama Calon Menteri Keuangan Pilihan Prabowo Subianto

Penulis: Rafika
Selasa, 05 Maret 2024 | 603 views
Tak Ada Sri Mulyani, Ini Dia Bocoran Nama-nama Calon Menteri Keuangan Pilihan Prabowo Subianto
Kolase foto Prabowo Subianto dan Sri Mulyani. (Bisnis.com)

Presisi.co - Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diprediksi bakal menjadi pemenang Pilpres 2024. Pasalnya, paslon nomor urut 2 tersebut sudah mengungguli kedua lawannya dengan perolehan suara mencapai 58% berdasarkan real count di laman KPU.

Bersamaan dengan hal itu, mencuat sejumlah nama yang dikabarkan bakal diberi amanat oleh Prabowo untuk mengisi jabatan Menteri Keuangan (Menkeu) di kabinetnya. Namun, tak terlihat nama Menkeu Sri Mulyani dalam daftar tersebut.

Melansir dari Suara.com, berikut 4 profil calon Menkeu pilihan Prabowo:

1 Budi Gunaidi Sadikin

Budi Gunaidi Sadikin saat ini menjabat sebagai Menteri Kesehatan (Menkes) di Kabinet Indonesia Maju. Ia dilantik pada bulan Desember 2020 lalu menggantikan Terawan Agus Putranto.

Sebelumnya, Budi Gunaidi Sadikinmemiliki karir panjang di bidang keuangan dan BUMN. Ia pernah menduduki sejumlah jabatan Executive VP Consumer Banking Bank Danamon (2004–2006), Direktur of Micro and Retail Banking Bank Mandiri (2006–2013), Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk (2013–2016), Staf Khusus Menteri BUMN (2016–2017), dan Wakil Menteri BUMN (2019-2020).

2. Kartika Wirjoatmodjo

Kartika Wirjoatmodjo adalah seorang Akuntan, Konsultan keuangan dan mantan Direktur Utama PT Bank Mandiri periode 2016 hingga 2019. Pada 23 Oktober 2019, dia bersama Budi Gunadi Sadikin diangkat menjadi Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara oleh Presiden Indonesia Joko Widodo untuk Kabinet Indonesia Maju 2019-2024 dengan Erick Thohir sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara.

Sebelum menjadi Wakil Menteri BUMN, pria yang akrab disapa Tiko ini dipercaya memimpin institusi keuangan ternama di Indonesia, dimulai dari PT Bank Mandiri Tbk sebagai chief financial officer (tahun 2015-2016) kemudian dipercaya menjadi Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk pada tahun 2016-2019.

Ia juga pernah menjadi Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan (tahun 2014-2015), dan Direktur Utama Indonesia Infrastructure Finance (tahun 2011-2013) serta Managing Director PT Mandiri Sekuritas pada tahun 2008-2011.

Kartika Wirjoatmojo juga pernah menjabat sebagai Ketua Perhimpunan Bank Nasional (Perbanas) berdasarkan rapat umum anggota pada 27 Juni 2016 untuk masa jabatan 2016-2020.

3. Mahendra Siregar

Mahendra Siregar adalah seorang ahli ekonomi Indonesia. Sejak bulan Juli 2022, ia merupakan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Sebelumnya, ia menjabat sebagai Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia (2019-2022), Wakil Menteri Perdagangan Indonesia (2009-2011), dan Wakil Menteri Keuangan Indonesia (2011-2013). Ia pernah pula bertugas sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (2013-2014) dan Duta Besar untuk Amerika Serikat (2019) di Washington, DC.

Dalam bidang perbankan, Mahendra pernah menempati posisi sebagai direktur utama pada Indonesia Eximbank. Ia juga pernah menjabat komisaris beberapa perusahaan yaitu PT Dirgantara Indonesia (2003–2008) dan PT Aneka Tambang (2008–2009).

4. Royke Tumilaar

Royke Tumilaar merupakan bankir dan ekonom Indonesia yang saat ini menduduki jabatan sebagai Direktur Utama Bank Negara Indonesia menggantikan Herry Sidharta. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Direktur Utama Bank Mandiri menggantikan Kartika Wirjoatmodjo yang diangkat menjadi wakil menteri BUMN. (*)

Editor: Rafika