Bupati Kukar Edi Damansyah Terima Kunker Duta Besar Kemenlu RI
Penulis: Cika
Sabtu, 23 Oktober 2021 | 428 views
Kukar, Presisi.co - Direktur Jendral Informasi dan Diplomasi Publik RI yang juga selaku Duta Besar Kementerian Luar Negeri, Teuku Faizasyah dan istri, melakukan kunjungan kerja (kunker) di Rumah Dinas Bupati Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur pada Sabtu, 23 Oktober 2021 malam.
Kunker tersebut diterima langsung oleh Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah didampingi Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kukar Slamet Hadi Rahajo, Plt Dinas Pariwisata Kukar Tauhid Afrilian Noor, Kepala Bappeda Wiyono, Ketua Yayasan Gubang Art Community serta beberapa instansi terkait lainnya.
Dalam kunjungan tersebut, Teuku Faizasyah memaparkan program Beasiswa Seni dan Budaya Indonesia (BSBI) Tahun Anggaran 2021 secara virtual yang saat ini tengah berjalan. Khususnya, terhadap potensi dan dukungan Kemenlu RI dalam pengembangan kebudayaan dan pariwisata di beberapa daerah.
"Program beasiswa ini diikuti 47 orang peserta dari 21 negara yang telah berlangsung sejak tanggal 24 september hingga 14 November 2021, bekerjasama dengan 6 sanggar seni yang tersebar di 6 Provinsi di Indonesia," ucap Teuku Faizasyah.
Ia melanjutkan, salah satu sanggar seni mitra pelaksana BSBI virtual tersebut adalah Sanggar Seni Gubang Art Community yang kini berkedudukan di Kabupaten Kukar. Saat ini, sebut dia, Sanggar tersebut tengah mengampu 7 orang peserta BSBI dari 5 negara dalam penyelenggaraan pelatihan seni tari tradisional, seni lagu daerah, dan seni kerajinan tangan sesuai dengan karakter dan potensi setempat.
Bupati Kabupaten Kukar, Edi Damansyah sangat mengapresiasi kunjungan ini lantaran banyak hal yang dibicarakan berkenaan dengan promosi kepariwistaan. Ia berharap agar program tersebut bisa terus dievaluasi dan berlanjut.
"Semoga pandemi covid segera berlalu sehingga berbagai kegiatan bisa dilakukan secara langsung atau offline," ucap Edi.
Untuk diketahui, program BSBI telah berjalan 2 tahun tahun lalu sebelum pandemi Covid-19 melanda berbagai daerah di Indonesia, dan BSBI 2021 ini merupakan tahun ketiga kegiatan tersebut dilaksanakan.
Menurut Edi, kegiatan ini sekaligus menjadi media promosi Pemkab Kukar kepada para utusan negara terpilih yang mengikuti BSBI 2021 di Kukar. Ia pun mengungkapkan rasa terimakasih dan memberi penghargaan secara khusus kepada Yayasan Gubang Kukar yang telah bergerak secara profesional. Bahkan, menjadi salah satu kebanggaan masyarakat Kukar lantaran sering tampil di beberapa program nasional, seperti acara 17 agustus di Istana Negara misalnya.
"Kita berharap apa yang sudah dilakukan Yayasan Gubang bisa dipertahankan dan berharap kepada para pengelola kesenian tradisional di Kukar agar bisa tumbuh dan berkembang, saatnya kita bangkit, menjaga sekaligus memelihara adat istiadat tradisonal yang merupakan salah satu kekuatan negara . Apalagi dalam program Kukar Idaman telah tercanangkan 1.000 festival yang ada di Kukar," jelas Edi Damansyah. (*)