Rekomendasi Pantai Tersembunyi di Gunungkidul yang Buat Anda Pingin Balik Lagi
Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 10 Desember 2020 | 849 views
Presisi.co - Pesona pantai di Gunungkidul Yogyakarta memang tidak perlu diragukan lagi. Ada banyak sekali pantai di Gunungkidul, yang tidak cukup sehari saja Anda sambangi. Bahkan masih banyak pantai tersembunyi yang belum diketahui oleh para wisatawan. Beberapa diantaranya berada dalam area yang bersebelahan. Kekhasan dari pantai di Gunungkidul adalah pasirnya yang berwarna putih serta batu karangnya yang eksotis.
Daftar Pantai Tersembunyi Di Gunungkidul
1. Pantai Widodaren
Widodaren adalah bahasa Jawa yang berarti bidadari. Sesuai dengan namanya, pantai Widodaren memang memiliki pesona bak bidadari. Pantai yang sepi, bersih, dan masih belum banyak didatangi wisatawan bisa menjadi rekomendasi yang tepat untuk menemukan ketenangan di pantai ini. Bahkan Anda juga bisa camping di pantai ini dengan mendirikan tenda di tebing karangnya.
2. Pantai Sedahan
Meskipun pantai ini belum sepopuler dengan pantai Gunungkidul lainnya seperti Baron dan Krakal, namun Anda tidak perlu meragukan keindahannya. Inilah salah satu pesona tersembunyi di Gunungkidul yang bisa membuat Anda kecanduan untuk datang kembali.
Pantai ini seperti teluk kecil yang aman karena tidak ada ombak besar. Bagian agak ke tengah pantai ada tebing yang mampu memecah gelombang. Pasir pantainya juga putih bersih. Inilah tempat instagramable yang wajib Anda kunjungi.
3. Pantai Jungwok
Pantai dengan pasir putih yang halus ini bisa menjadi tempat liburan yang tepat saat Anda berkunjung ke Gunungkidul Yogyakarta. Pantai Jungwok memiliki garis pantai yang lumayan panjang.
Anda bisa dengan bebas untuk mengeksplornya dan menemukan berbagai spot foto keren. Bahkan di saat weekend biasanya ada sekumpulan orang yang berkemah di pantai yang masih sepi ini.
4. Pantai Dadap Ayam
Jika Anda berkunjung ke Pantai Ngobaran, maka tidak jauh Anda bisa menemukan pantai yang masih sepi, yakni Pantai Dadap Ayam. Bisa dikatakan ini adalah private beach karena belum banyak wisatawan yang mengetahuinya. Pantai ini tidak terlalu besar dan batunya juga sedikit. Jadi cocok sekali untuk menjadi tempat bersantai Anda atau main-main air.
Jadi, tunggu apa lagi. Jika Anda ingin jalan-jalan ke pantai, tetapi minim wisatawan, maka beberapa pantai tersembunyi di Gunungkidul tersebut bisa menjadi solusi yang tepat. Anda bisa ngadem dan menikmati secara tenang tanpa melihat banyak orang.