Sambut Wamenhan RI di Kawasan Pangan Strategis Nasional, Pemkab Kukar Gelar Rapat Persiapan
Penulis: Yusuf
Rabu, 18 November 2020 | 603 views
Kukar, Presisi.co –Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar menggelar rapat koordinasi bersama TNI pemerintah desa dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait Rabu (18/11) di Desa Tanjung Batu, Tenggarong Seberang.
Rapat tersebut dalam rangka persiapan kedatangan Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) RI, Sakti Wahyu Trenggono.
Sekretaris Daerah Kukar Sunggono mengatakan, kedatangan Wamenhan RI itu dalam rangka kunjungan ke Kawasan Pangan Strategis Nasional di desa Tanjung Batu, Kecamatan Tenggarong Seberang.
“Pada intinya, kita mensupport kegiatan tersebut, sebab kegiatan itu untuk masyarakat. Bukan kepentingan pribadi ataupun juga secara institusi. Intinya, bagaimana kita bisa bersinergi dengan Kawasan Pangan Strategis itu," kata Sunggono dalam sambutanya.
Sunggono juga mengaku, pernah menyampaikan hal tersebut dalam forum diskusi, bahwa belum ada kejelasan pemerintah daerah di program ini.
“Apakah dalam bentuk peran dari dinas pertanian dan peternakan. Ini belum ada pembahasan. Pada Intinya kita mensupport adanya ketangan pangan srategis di Kukar,”katanya.
Dandim 0906/TGR, Letkol Inf Charles Alling memberikan penyampaian kepada seluruh OPD yang hadir tentang pembangunan di lokasi Ketahanan pangan. Alling mengatakan, luasan lahan yang disediakan sebanyak 460 hektar untuk sinergitas.
“Jadi, kita buat model pertanian modern dengan mengembangkan empat aspek utama yaitu pertanian, peternakan, perkebunan dan perikanan,”katanya.