Jaang Minta Maaf, Tahun Ini Tak Gelar Open House Idul Fitri
Penulis: Putri
Sabtu, 23 Mei 2020 | 951 views
Samarinda, Presisi.co - Walikota Samarinda Syaharie Jaang menyampaikan permohonan maaf secara terbuka bagi warga Kota Tepian.
Permohonan maaf Walikota Samarinda dua periode itu ia sampaikan, lantaran tak dapat menggelar open house saat Idul Fitri 1441 Hijriah yang akan dirayakan pada Minggu (24/5/2020) mendatang.
“Kami memohon maaf kepada warga untuk lebaran tahun ini tidak bisa melaksanakan open house sebagai wadah kita bersilaturahmi dan bermaaf-maafan,” ungkap Jaang, Kamis (21/5/2020).
Seperti diketahui, saat ini Kota Samarinda masih bergelut dengan kasus penyebaran Covid-19. Akibatnya, acara open house yang lazim dilaksanakan saat Idul Fitri tak dapat dilaksanakan.
Jaang sendiri mengaku sedih karena keadaan membuat acara silaturahmi di hari kemenangan umat muslim tahun ini tidak bisa terlaksana. Padahal, lebaran tahun ini dirayakan di masa akhir jabatan dirinya.
Mengaku sempat berencana membuat acara besar dan berbeda dari biasanya. Namun akibat corona yang belum tuntas, rencana tersebut batal terlaksana.
"Tapi karena masih wabah corona, niat ini tidak terlaksana,” pungkas Jaang.