Resmi Dibuka, CGV Samarinda Diserbu Ratusan Pengunjung
Penulis: Presisi 1
Rabu, 04 Desember 2019 | 1.423 views
Presisi - CGV Cinemas Samarinda resmi di buka. Ratusan pengunjung yang menunggu sejak pagi, langsung menyerbu loket ticketing yang berada di lantai 3, Mall Plaza Mulia, Samarinda.
Pada kesempatan tersebut, Komisaris Utama dan Founder PT Graha Layar Prima, Brata Perdana selaku operator dan pengelola CGV Cinemas Indonesia bahkan tak mampu menyembunyikan rasa bangganya, saat menyampaikan sambutannya.
"Buat saya ini sentimental sekali, karena saya dilahirkan di Samarinda," tutur Brata, mengingat kakeknya yakni Anwar Samaru adalah pelopor di dirikannya Bioskop Mahakama yang dulunya terletak di Jalan Yos Sudarso, Samarinda.
"Jadi itu didirikan sejak jaman kemerdekaan," jelas Brata.
Dikatakannya, kerjasama antara CGV Indonesia dan Management Mall Plaza Mulia Samarinda, diakui Brata menambah kebanggannya, terlebih bagi warga Samarinda yang disebutnya tidak sabar menanti kehadiran CGV di Kota Tepian.
"Kembali ke Samarinda dan bekerjasama dengan bapak Syahrun, adalah kebanggaan yang sangat sangat besar bagi saya," sebutnya.
Pun turut senang atas kehadiran CGV di Samarinda, Syahrun atau yang akrab disapa Haji Alung ini sedikit bernostalgia, mengingat Plaza Mulia yang dulu disebutnya sebagai ikon Kota Samarinda.
"Semoga, kehadiran CGV ini mengembalikan ikon Plaza Mulia sebagai pusat perbelanjaan modern di Kota Samarinda," sebutnya.
Untuk itu, Bisnisman yang hingga kini masih mendapat kepercayaan dari masyarakat untuk duduk sebagai legislator di Karang Paci sebutan bagi DPRD kaltim, mengaku akan terus berinovasi, memenuhi harapan masyarakat.
"Kami akan berbenah, menyesuaikan diri sesuai dengan kondisi di masa mendatang," tegas Alung.
Untuk diketahui, saat ini bisnis CGV sudah hadir di kancah bioskop nasional, dengan membangun sebanyak 63 studio yang tersebar di seluruh Indonesia.
CGV Samarinda ini sendiri, merupakan yang pertama, sekaligus yang ke-dua untuk Provinsi Kalimantan Timur.
Di Samarinda, CGV hadir dengan 5 auditorium dengan kapasitas tempat duduk sebanyak 872 kursi.
Tak sekadar hadir untuk memenuhi kegandrungan masyarakat akan film-film terbarukan. Namun, CGV Samarinda juga disebut PR CGV akan menjadi ruang sosial bagi masyarakat.
" Bila ada yang ingin di promosikan mungkin sebagai industri lokal, bisa menggunakan ruang proyek kami yang cukup luas, baik itu seni tari, musik bisa digunakan itu juga," jelasnya.