search

Advetorial

Kukar Idaman Kukar Hari Kartini perempuan

Peringati Hari Kartini, Semangat Perempuan Untuk Kesetaraan dan Kemajuan Masyarakat

Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 30 April 2024 | 810 views
Peringati Hari Kartini, Semangat Perempuan Untuk Kesetaraan dan Kemajuan Masyarakat
Peringatan Hari Kartini yang diselenggarakan oleh Pemkab Kukar (dok. Prokom Kukar)

Kukar, Presisi.co - Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati Hari Kartini yang ke-145. Acara ini diadakan di Ruang Serbaguna Batara Agung Dewa Sakti Kantor Bupati Kukar pada Selasa 30 April 2024.. 

Dalam acara yang dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, Asisten I Bidang Pemerintahan, Akhmad Taufik Hidayat, mewakili Pemerintah Kukar untuk memberikan sambutan dalam peringatan tersebut. Taufik mengungkapkan penghargaannya terhadap peran serta perempuan dalam pembangunan dan kemajuan masyarakat. 

"Peringatan Hari Kartini bukan hanya sebagai penghormatan terhadap jasa Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan, tetapi juga sebagai momen untuk merenungkan nilai-nilai yang diperjuangkan Kartini yang masih relevan hingga saat ini," ujarnya. 

Dalam sambutannya, Taufik juga menyoroti tantangan yang masih dihadapi, termasuk kesenjangan gender dalam akses pendidikan dan peluang kerja, serta rendahnya keterwakilan perempuan di tingkat kepemimpinan. Ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama memperjuangkan kesetaraan dan keadilan gender. 

“Semua harus memiliki semangat dan pemikiran inspiratif untuk mengambil peran aktif dalam mewujudkan Impian kartini demi terwujudnya masyarakat yang adil dan sejahtera," tuturnya.

Acara ini juga dimeriahkan dengan pembacaan puisi oleh Zahrahtul Jannah, siswi SMPN 2 Tenggarong, serta talkshow dengan tema "Menjadi Generasi Penerus Kartini yang Unggul dan Berkualitas".

Kehadiran tokoh-tokoh seperti Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kukar, Bambang Arwanto, serta Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kutai Kartanegara, Yulaikah Sunggono, turut memeriahkan acara ini. 

 

Editor : Redaksi