search

Daerah

Kebakaran SamarindaKota Samarinda

Kebakaran Jalan Dr Soetomo Samarinda Hanguskan 50 Rumah Warga

Penulis: Redaksi Presisi
Kamis, 21 Desember 2023 | 701 views
Kebakaran Jalan Dr Soetomo Samarinda Hanguskan 50 Rumah Warga
KEBAKARAN - Kebakaran terjadi di permukiman padat penduduk Jl. Dr Soetomo Samarinda, Kamis (21/12/2023). IST/DAMKAR SAMARINDA

Samarinda, Presisi.co - Kebakaran besar terjadi di kawasan padat penduduk Jl. Dr Soetomo, Gang 4, Blok B dan C, RT 23, 33 dan 40, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu, Kamis (21/12/2023).

Mini (36), salah satu korban terdampak mengatakan Dia bersama keluarga kecilnya tengah beristirahat karena cuaca tak mendukung untuk melakukan aktivitas di luar saat siang hari

Saat bersantai mendadak seisi rumah dipenuhi asap disusul hawa panas yang menusuk kulit dari ruang dapur.

Dirinya pun bergegas memeriksa area dapur. Alangkah terkejutnya ia sebab api sudah berkobar pada dinding bagian belakang rumahnya tersebut.

Melihat itu ia langsung berteriak meminta suami dan anaknya untuk berlari ke luar rumah.

Mereka bahkan tak sempat lagi menyelamatkan barang berharga lain selain sepeda motor. Sebab api dengan cepat melahap hunian yang terbuat dari kayu ulin.

"Habis semua, cuma bisa pasrah. Karena mau coba padamkan juga tidak bisa," kata Mini yang kala itu hanya mengenakan kaos oblong dipadukan celana pendek tanpa alas kaki.

Hal serupa juga disampaikan oleh Tika (48) yang kala itu sedang beristirahat.

Saat tertidur, dia mendengar teriakan warga. Para warga berteriak 'kebakaran'.

Sontak, ibu dua anak ini keluar dan menyaksikan api berkobar tepat di depan rumahnya.

"Katanya api dari bangsalan. Setelah ramai kami coba padamkan pakai ember, baskom dan lain-lain tapi tidak mempan lagi karena sudah besar," bebernya.

Meski di bawah guyuran hujan deras, namun butuh waktu tiga jam bagi tim pemadam kebakaran gabungan untuk melumpuhkan si jago merah.

Terpisah, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kota Samarinda Hendra AH memperkirakan ada 50 rumah lebih yang terbakar.

"Karena rata-rata rumah bangsalan," sebut Hendra AH.

Pihaknya sampai menurunkan 7 posko pemadam dibantu kurang lebih 113 satuan relawan se Kota Samarinda.

"Kendala rumah berhimpitan dan jalan sempit sehingga akses masuk sangat sulit. Begitupun sumber air yang sangat terbatas karena Sungai Karang Mumus sedang surut," bebernya.

Saat ini pihak kepolisian dari Polsek Samarinda Ulu tengah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan meminta keterangan sejumlah saksi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran.

"Penyebab awal kebakaran juga masih kita selidiki. Nanti hasilnya akan kita sampaikan," singkat Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli melalui Kapolsek Samarinds Ulu AKP Yasir.