search

Advetorial

DPRD SamarindaDemam BerdarahSri Puji Astuti

Waspada Penyebaran Kasus DBD, Ketua Komisi IV DPRD Samarinda Ajak Masyarakat Perhatikan Kebersihan Lingkungan

Penulis: Jeri Rahmadani
Selasa, 29 Maret 2022 | 1.268 views
Waspada Penyebaran Kasus DBD, Ketua Komisi IV DPRD Samarinda Ajak Masyarakat Perhatikan Kebersihan Lingkungan
Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda Sri Puji Astuti. (Jeri Rahmadani/Presisi.co)

Samarinda, Presisi.co – Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda Sri Puji Astuti mengimbau masyarakat Kota Tepian- sebutan Samarinda untuk benar-benar memperhatikan kondisi kebersihan di lingkungan sekitar.

Imbauan ini, disampaikan Puji agar masyarakat terhindar oleh potensi penyebaran kasus demam berdarah dengue (DBD) yang sering terjadi saat memasuki musim pancaroba.

Bahaya penyebaran kasus DBD ini, disebut Puji memang tak kenal batas usia. Orang dewasa dan anak-anak juga memiliki potensi yang sama untuk terjangkit.

“Contohnya di Kecamatan Samarinda Utara, ada orang dewasa dan anak-anak yang kena DBD,” kata dia pada Selasa, 29 Maret 2022.



Penyebaran kasus DBD di daerah tropis, memang memiliki potensi yang lebih besar. Nyamuk-nyamuk pembawa virus ini, disebut Puji mudah berkembang biak dari lingkungan yang kotor, atau tumpukkan sampah.

Komisi IV DPRD Samarinda bahkan sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Samarinda agar imbauan ini, tersampaikan dengan baik ke masyarakat.

“Terpenting adalah kesadaran untuk terus menciptakan lingkungan yang sehat, seperti tidak membuang sampah di sembarang tempat," terangnya.

Ke depan, Puji berharap agar kegiatan fogging yang biasa dilakukan untuk memusnahkan nyamuk pembawa DBD ini, lebih giat dilakukan. Petugas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) yang tersebar di seluruh wilayah Samarinda juga diminta Puji untuk rutin melakukan sosialisasi terkait bahaya DBD saat musim pancaroba ke masyarakat. (*)

Editor: Yusuf