Kasus Penculikan Bocah 5 Tahun Masih Jalan di Tempat, Ini Penjelasan Kapolresta Balikpapan
Penulis: Nur Rizna Feramerina
Senin, 12 Juli 2021 | 1.278 views
Balikpapan, Presisi.co - Polisi masih menyelidiki kasus penculikan anak berusia 5 tahun di Balikpapan. Ternyata polisi menjumpai kendala dalam penyelidikan ini.
Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi tidak dapat melihat jelas siapa pria yang menjemput pada 29 Juni 2021 lalu dan pria yang mengantar korban pada 6 Juli 2021 lalu.
Padahal, kejadian penjemputan dan pengantaran korban terekam di CCTV di sekitar lokasi kejadian. Namun, Turmudi menjelaskan polisi kesulitan mengidentifikasi rekaman video tersebut. "CCTV itu kendalanya tidak bisa di-zoom. Kemudian pelaku selalu pakai helm," terangnya, Senin 12 Juli 2021.
Tidak hanya itu, polisi juga kesulitan mendeteksi nomor polisi dari kendaraan yang digunakan pelaku. "Ketika di-zoom, gambarnya jadi pecah. Sehingga kami butuh penyelidikan lebih lanjut," ujarnya.
Mengenai pelaku yang menjemput dan mengantar korban, Turmudi belum dapat memastikan apakah pelaku merupakan orang yang sama atau orang yang berbeda.
Dalam rekaman CCTV ketika korban diantar ke Musala Al Barokah, tampak seorang pria menggunakan jaket hijau khas ojek online. Turmudi juga belum dapat memastikan apakah pria tersebut benar-benar pengemudi ojek online, atau hanya seseorang yang mencoba menutupi identitas. "Itu juga belum tahu. Tapi kami sudah tanyakan ke pihak ojek online," tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Balikpapan, Ipda Iskandar masih melakukan penjagaan di Kilometer 45 Loa Janan. Sebab ada dugaan, pelaku melarikan diri keluar Balikpapan. "Anggota masih stand by di Km 45 Loa Janan. Diduga kabur ke luar Balikpapan yang teridentifikasi di CCTV," terangnya. (*) Editor: Rizki