search

Advetorial

Kaltim Expo 2020KPU SamarindaNajibProkes Pilkada

Hadir di Kaltim Expo 2020, KPU Samarinda Pastikan TPS Aman saat Pencoblosan

Penulis: Topan
Rabu, 21 Oktober 2020 | 578 views
Hadir di Kaltim Expo 2020, KPU Samarinda Pastikan TPS Aman saat Pencoblosan
Stand KPU Samarinda di Kaltim Expo 2020.

Samarinda, Presisi.co - Berbagai upaya dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda untuk mewujudkan target presentase pemilih di Pilkada 9 Desember mendatang. Satu diantaranya ialah turut berpartsipasi pada acara Kaltim Expo 2020.

"Itu salah satu upaya yang dilakukan KPU Samarinda untuk bersosialisasi kepada masyarakat, terlebih dimasa pandemi Covid-19," papar Najib, Komisioner KPU, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipan Masyarakat, dan SDM, saat dikonfirmasi awak media, Selasa (20/10/2020).

KPU Samarinda lanjut dikatakan Najib menyadari bahwa minimnya sosialisasi akan berimplikasi pada rendahnya tingkat partisipasi pemilih.

"Kerena itu melalui acara seperti Kaltim Expo kita berharap banyak masyarakat yang melihat, berkunjung dan tetap memakai protokol kesehatan sehingga perkembangan informasi terkait dengan tahapan bisa tersosialisasi merata," terangnya.

Lanjutnya, terhitung sejak Rabu 21 hingga 25 Oktober mendatang, KPU Samarinda akan menyajikan ragam informasi terkait kesiapan KPU menggelar Pilkada. Terpenting adalah tentang protokol kesehatan yang akan diterapkan, agar warga yang datang di tiap TPS merasa aman dan nyaman.

"Untuk menyakinkan masyarakat agar tidak takut datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya," katanya.

Dirinya berharap upaya sosialisasi secara masif dapat meningkatkan tingkat partisipasi pemilih sesuai target yang telah ditetapkan.

"Kami ingin partisipasi tinggi sesuai dengan harapan yakni 77,5 persen," pungkasnya. 

Editor : Oktavianus