Tip Nyaman Liburan di Tempat Wisata Selama Musim Hujan
Penulis: Redaksi Presisi
Selasa, 22 Desember 2020 | 641 views
Presisi.co - Sejumlah wisatawan enggan liburan saat musim hujan berlangsung karena beberapa alasan. Dari jalan licin, risiko kecelakaan lebih tinggi, atau destinasi wisata yang dituju tak bisa leluasa ditelusuri di hari-hari berhujan.
Namun, bisa musim hujan menjadi kesempatan terbaik untuk pergi ke objek wisata idaman, persiapkan diri sebaik mungkin sebagai bentuk antisipasi. Ada beberapa langkah yang sebaiknya dilakukan selain membawa jas hujan dan payung, antara lain:
Selalu periksa perkiraan cuaca
Tingkat akurasi perkiraan cuaca memang tak selalu tepat. Akan tetapi, berjaga-jaga jauh lebih baik daripada pergi tanpa menyiapkan diri. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis perkiraan cuaca setiap hari melalui website resmi maupun akun media sosial. Sebagian besar ponsel pintar pun sudah menyertakan aplikasi weather yang dapat menampilkan prediksi cuaca.
Mencari destinasi wisata indoor
Jalan-jalan ke objek wisata alam selama musim hujan riskan mengalami kegagalan gara-gara trek mendadak licin atau suhunya turun drastis. Dalam hal ini, wisatawan yang ingin menghabiskan waktu liburan bisa memilih destinasi wisata dalam ruangan atau indoor sebagai opsi alternatif. Museum dan mal adalah salah dua lokasi yang bisa dipertimbangkan.
Mengenakan pakaian nyaman
Karena suhu cenderung lebih dingin, pilihlah pakaian hangat dan nyaman untuk diajak bepergian. Simpan jaket, mantel, atau sweater dalam tas apabila belum akan dikenakan. Selain pakaian, alas kaki juga mempengaruhi kelancaran di perjalanan. Wisatawan disarankan memakai sepatu anti-slip dan membawa sandal jepit untuk cadangan.
Menyantap kuliner yang hangat
Wisatawan yang berencana melakukan wisata kuliner dapat memesan makanan dan minuman hangat. Hidangan berkuah seperti bakso dan soto atau minuman seperti wedang jahe jadi favorit banyak orang yang sedang jalan-jalan di musim hujan. Selain membuat perut nyaman, kuliner hangat juga akan membantu tubuh dalam menstabilkan suhu.
Selain memperhatikan poin-poin di atas, wisatawan juga harus menjaga kondisi kesehatan. Membekali diri dengan suplemen seperti vitamin dan air mineral sendiri, misalnya, akan membantu tubuh terhindar dari dehidrasi dan terserang penyakit.