Borneo FC Resmi Perkenalkan Kaio Nunes untuk Perkuat Lini Serang di Putaran Kedua
Penulis: Muhammad Riduan
2 jam yang lalu | 0 views
Borneo FC Resmi Perkenalkan Kaio Nunes untuk Perkuat Lini Serang di Putaran Kedua
Samarinda, Presisi.co – Manajemen Borneo FC Samarinda secara resmi memperkenalkan pemain asing anyar, Kaio Nunes untuk memperkuat tim pada putaran kedua kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Kehadiran Kaio Nunes menjadi rekrutan keempat Pesut Etam pada bursa transfer paruh musim, setelah sebelumnya mendatangkan Mohammad Khanafi, Marcos Astina, dan Ardi Idrus.
Pengumuman resmi tersebut disampaikan manajemen melalui akun media sosial (Medsos) resmi klub, salah satunya Instagram, pada Senin 26 Januari 2026 siang.
“BEM-VINDO KAIO NUNES!! Memperkuat sektor penyerangan di putaran kedua Super League, Borneo FC Samarinda resmi mendatangkan @_kaionunes. Selamat datang di Samarinda, MANYALA,” tulis manajemen Borneo FC.
Kehadiran pemain asal Brasil itu langsung mendapat sambutan hangat dari para suporter dan warganet. Beragam komentar positif membanjiri unggahan tersebut, mulai dari ucapan selamat datang hingga harapan agar Kaio Nunes mampu memberikan kontribusi maksimal bagi lini serang Borneo FC.
Sejumlah warganet menilai Kaio Nunes sebagai sosok winger yang dinilai cocok untuk menambah daya gedor tim, bahkan disebut-sebut sebagai pengganti ideal di sektor sayap.
"Selamat datang di Borneo FC Samarinda. semoga bisa memberikan kontribusi yang baik dan mencetak banyak gol dan asis untuk Borneo FC manyala," tulis @rafliz_16
Diketahui, Kaio Nunes Ferreira lahir di Brasília, Brasil, pada 1 Oktober 1996. Pemain berusia 29 tahun tersebut memiliki tinggi badan 1,80 meter, dan berposisi sebagai pemain menyerang.
Dengan komposisi pemain anyar yang terus bertambah, Borneo FC akan mampu menjaga konsistensi performa dan tetap bersaing di jalur juara pada paruh kedua kompetisi. (*)