Viral Nathalie Holscher Disawer Rp150 Juta Saat Nge-DJ di Sidrap, Hampir Tiga Kali Lipat Tarifnya
Penulis: Rafika
Selasa, 15 April 2025 | 369 views
Nathalie Holscher. (Instagram)
Presisi.co - Nathalie Holscher baru-baru ini menjadi sorotan publik usai beredar videonya menerima saweran dalam jumlah besar saat tampil sebagai DJ di sebuah klub malam di Sidrap, Sulawesi Selatan.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @lambegosiip, mantan istri Sule itu mengungkapkan total saweran yang diterimanya malam itu mencapai lebih dari Rp150 juta.
"Total Rp150 juta lebih. Ini Sidrap bos, menyala," kata Nathalie Holscher dalam video yang diunggah akun Instagram lambegosiip, seperti dilansir pada Selasa (15/4/2025).
Menanggapi ramainya pembicaraan soal video itu, Nathalie kemudian angkat suara melalui vlog di kanal YouTube pribadinya. Ia mengucapkan terima kasih kepada pihak klub malam The Real Sidrap dan para pengunjung yang memberikan saweran saat ia tampil.
"Terima kasih The Real Sidrap, kalian the best. Kurang lebihnya aku minta maaf, semoga diundang lagi," tutur Nathalie Holscher.
Menariknya, Nathalie menjelaskan bahwa uang saweran yang ia terima tidak sepenuhnya menjadi milik pribadi. Sebagian besar, kata dia, akan dibagikan kepada tim yang mendampinginya.
"Aku bilang apa? Pulang dapat satu mobil, kan? Sisanya aku bagi ke anak-anak," ujar Nathalie Holscher kemudian.
Ia juga mengatakan penghasilan tersebut merupakan rezeki anak semata wayangnya, Adzam.
"Ini bukan rezeki aku, guys. Ini adalah rezeki anak aku, ini rezekinya Adzam," ucapnya lebih lanjut.
Diketahui, Nathalie kembali menjalani profesinya sebagai female DJ setelah cukup lama vakum dari dunia hiburan. Berdasarkan informasi dari akun @top1clubjakarta9508, tarif Nathalie untuk sekali tampil disebut mencapai Rp35 juta.
Dalam sebuah wawancara, Nathalie menegaskan pekerjaan sebagai DJ ia jalani demi mencari nafkah yang halal.
"Iya balik nge-DJ lagi, nggak ada alasan (kenapa balik lagi). Semua syuting lagi apapun itu yang penting cari uang halal, cari berkah gitu karena kan janda udah sendirian ya jadi cari duit harus jor-joran. Belum lagi harus bayar karyawan, karyawan udah banyak banget," ungkap Nathalie Holscher.
Ia juga menilai profesi DJ merupakan bentuk seni yang tak jauh berbeda dari dunia musik lainnya.
"Kalau DJ itu kan seni sama kaya kita nyanyi, tapi itu musik, tergantung apa pun yang kita lakukan dari diri sendiri saja" kata Nathalie Holscher. (*)