Profil, Rekam Jejak, dan Kekayaan Rudy Mas'ud, Gubernur Baru Kalimantan Timur
Penulis: Rafika
Kamis, 20 Februari 2025 | 487 views
Gubernur Baru Kalimantan Timur, Rudy Mas'ud. (Ist)
Presisi.co - Masa kepemimpinan Gubernur Rudy Mas'ud dan Wakil Gubernur Seno Aji di Kalimantan Timur resmi dimulai usai dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto bersama 481 kepala daerah se-Indonesia di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/2/2025).
Dengan ini, Rudy Mas'ud resmi menjadi orang nomor 1 di Kalimantan Timur untuk periode 2025-2030. Ia terpilih sebagai gubernur Kalimantan Timur setelah mengalahkan pasangan petahana, Isran Noor-Hadi Mulyadi, di Pilkada 2024 dengan perolehan suara 55,7 persen atau sebanyak 997.344 suara sah.
Penasaran dengan sosok gubernur baru Kalimantan Timur? Berikut ulasan profil Rudy Mas'ud.
Dilansir dari laman resmi Partai Golkar, Rudy Mas'ud lahir di Balikpapan pada 7 Desember 1981. Rudy lahir dari pasangan H Mas'ud dan Syarifah Ruwaidah Alqadri sebagai anak ke-5 dari 8 bersaudara.
Rudy Mas'ud menempuh pendidikan dasarnya di SDN 008 Balikpapan (1987–1993), kemudian melanjutkan ke SMPN 4 Samarinda (1993–1996) dan SMAN 2 Balikpapan (1996–1999).
Ia kemudian meraih gelar sarjana ekonomi dari Universitas Mulawarman Samarinda (1999–2006) dan melanjutkan studi magisternya di universitas yang sama sejak 2017.
Pada Desember 2024 lalu, Rudy Mas'ud resmi menyandang titel doktor dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman.
Saat ini, Rudy menjabat sebagai Ketua DPD Golkar Kalimantan Timur.
Sebelum terjun ke dunia politik, Rudy Mas'ud aktif di sektor bisnis. Ia menjabat sebagai Direktur Utama PT Barokah Bersaudara Perkasa (2007–2013) sebelum akhirnya menjadi Executive Chairman di perusahaan yang sama sejak 2018 hingga sekarang.
Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Komisaris dan Direktur Utama di beberapa perusahaan lainnya, seperti PT Eissu Prima Usaha dan PT Cakra Buanamas Utama.
Kiprah Rudy Mas'ud di dunia politik mulai ketika dirinya terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2019–2024 melalui Fraksi Partai Golkar dari daerah pemilihan Kalimantan Timur.
Pada Pileg 2024 lalu, Rudy kembali mengamankan kursi di Senayan dengan perolehan suara sebanyak 45.746.
Selain di dunia bisnis dan politik, Rudy Mas'ud juga aktif dalam berbagai organisasi. Ia pernah menjabat sebagai Ketua Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Kalimantan Timur (2018–2023) dan Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kalimantan Timur (2017–2021).
Rudy Mas'ud menikah dengan Sarifah Suraidah dan memiliki 12 anak. Sang istri kini tercatat sebagai anggota DPR RI dapil Kaltim.
Dalam kontestasi Pilkada 2024, Rudy Mas'ud maju melawan petahana bersama Seno Aji. Pasangan ini diusung oleh gabungan partai politik Partai Golkar, Gerindra, PAN, PKS, PKB, NasDem, dan PPP. Totalnya, mereka mendapatkan 44 dari 55 kursi di DPRD Kalimantan Timur.
Kekayaan Rudy Mas'ud
Berdasarkan data terbaru dari Laporan Harta kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) per 22 Maret 2024/periodik 2023. Rudy Mas'ud tercatat memiliki total harta kekayaan mencapai Rp320 miliar.
Harta berjumlah miliaran tersebut terdiri atas aset properti berupa tanah dan bangunan senilai Rp26.500.500.000. Properti tersebut tersebar di Jakarta Selatan, Penajam Paser Utara, dan Samarinda. Berikut detailnya:
Tanah dan bangunan di Kab/Kota Kota Jakarta Selatan seluas 200 m2/50 m2, hasil sendiri: Rp 250.500.000 Tanah dan bangunan di Kab/Kota Kota Samarinda seluas 170 m2/170 m2, hasil sendiri: Rp 3.000.000.000 Tanah dan bangunan di Kab/Kota Kota Jakarta Selatan seluas 685 m2/590 m2, hasil sendiri: Rp 6.200.000.000 Tanah dan bangunan di Kab/Kota Kota Jakarta Selatan seluas 720 m2/590 m2, hasil sendiri: Rp 15.000.000.000 Tanah di Kab/Kota Penajam Paser Utara seluas 100000 m2, lainnya: Rp 2.050.000.000
Selain tanah dan bangunan, Ketua DPD Golkar Kaltim itu juga melaporkan tiga alat transportasi dan mesin, yakni mobil dengan merek Honda CRV Tahun 2010 senilai Rp125.000.000, mobil Honda Freed Tahun 2008 senilai Rp125.000.000, dan mobil Suzuki X-Over Tahun 2007 senilai Rp75.000.000/ Tiga kendaraan tersebut tercatat sebagai hasil sendiri.
Kemudian, ia tercatat memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp450.000.000. Selanjutnya, kas dan setara kas sebesar Rp28.723.263.772 dan harta lainnya senilai Rp265.000.000.000.
Namun, ia juga tercatat memiliki hutang sebesar Rp137.694.480.000. Dengan demikian, total harta kekayaan Rudy Mas'ud mencapai Rp183.304.283.772. (*)