search

Advetorial

akademi DBON KaltimDispora KaltimPelatih Atlet Kaltim

DBON Kaltim Catat Peningkatan Fisik Atlet hingga 50 Persen

Penulis: Giovanni Gilbert Anras
Jumat, 25 Oktober 2024 | 225 views
DBON Kaltim Catat Peningkatan Fisik Atlet hingga 50 Persen
Atlet dari Akademi DBON Kaltim saat latihan fisik. (Ist)

Samarinda, Presisi.co – Kepala Pelatih Fisik Akademi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kalimantan Timur, Kay Radjasa, mengungkapkan bahwa para atlet yang tinggal di Asrama Atlet Gelora Kadrie Oening, Samarinda, mencatat peningkatan fisik hingga 50 persen dalam enam bulan terakhir. Pencapaian ini dianggap sebagai langkah awal yang menjanjikan untuk masa depan atlet Kaltim.

“Peningkatan fisik atlet mencapai 50 persen sejak masuk asrama. Ini pertanda baik untuk masa depan karier mereka,” ujar Kay.

Atlet-atlet dari berbagai cabang olahraga, seperti panahan, menembak, angkat besi, taekwondo, karate, pencak silat, hingga balap sepeda, telah menunjukkan hasil pembinaan yang positif dengan menorehkan prestasi di tingkat daerah dan nasional. Meski demikian, Kay mengakui keterbatasan sarana dan prasarana masih menjadi kendala yang harus diatasi.

“Sampai saat ini, peralatan yang ada kurang memadai. Meskipun kami bisa mengatasinya dengan berbagai model latihan, hasilnya tetap belum optimal,” kata Kay, mantan atlet taekwondo asal Yogyakarta.

Kay optimistis bahwa pada tahun kedua pembinaan, kualitas fisik dan mental para atlet akan lebih matang. Ia berharap mereka dapat meraih prestasi di ajang nasional seperti Pra-Popnas tahun depan dan Pra-PON 2027.

“Kami berharap mereka bisa berprestasi lebih baik di ajang nasional, seperti Pra-Popnas tahun depan dan Pra-PON 2027,” tambahnya.

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, melalui program pembinaan usia dini, juga berupaya memastikan regenerasi atlet berjalan berkesinambungan. Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman, terus mendorong pengurus olahraga di provinsi maupun kabupaten/kota untuk aktif menjaring bakat-bakat muda.

“Makanya saya selalu tekankan, agar setiap pengurus olahraga, baik di provinsi maupun kabupaten/kota, untuk aktif menjaring bibit-bibit baru,” ujar Rasman. (*)

Editor: Redaksi