search

Advetorial

hari sumpah pemudaDispora KaltimPeran Pemuda

Hari Sumpah Pemuda: Pemuda Kaltim Didorong Berperan dalam Pembangunan

Penulis: Giovanni Gilbert Anras
Senin, 28 Oktober 2024 | 3 views
Hari Sumpah Pemuda: Pemuda Kaltim Didorong Berperan dalam Pembangunan
Plh Kepala Dinas Pemuda dan Pemuda Olahraga (Dispora) Kaltim, Sri Wartini. (Ist)

Samarinda, Presisi.co - Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang berlangsung pada Senin, 28 Oktober 2024, di halaman parkir GOR Kadrie Oening, Samarinda, menjadi momen penting bagi pemuda di Benua Etam.

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim ingin, pemuda berkontribusi lebih dalam akselerasi pembangunan daerah, terutama dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM).

Plh Kepala Dispora Kaltim, Sri Wartini mengatakan, peringatan Hari Sumpah Pemuda ini bukan sekadar perayaan tahunan, tetapi menjadi ajang refleksi bagi generasi muda Kaltim untuk aktif dalam pembangunan.

“Ini adalah momen buat para pemuda, bukan hanya karena hura-huranya, tetapi untuk memperlihatkan bahwa misi Sumpah Pemuda harus berperan dalam pembangunan, khususnya untuk Kalimantan Timur,” ujarnya.

Sri menambahkan, adanya Ibu Kota Negara (IKN) di wilayah Kaltim, peran pemuda dalam mengisi pembangunan semakin krusial. Oleh karena itu, Dispora Kaltim berupaya menyediakan berbagai wadah agar para pemuda dapat mengembangkan potensi mereka secara optimal.

“Banyak kegiatan juga yang dilaksanakan Dispora untuk pengembangan pemuda, seperti pelatihan wirausaha, youth talent, dan lainnya. Kami juga adakan raker kepemudaan bagi organisasi kepemudaan (OKP) untuk mendorong mereka agar lebih berperan, tidak hanya sebagai kritikus, tetapi juga turut mengisi pembangunan,” jelasnya.

Serangkaian acara seperti lomba youth talent, baris-berbaris, serta berbagai kompetisi lain menjadi bagian dari peringatan Sumpah Pemuda yang bertujuan untuk mengasah keterampilan dan kreativitas generasi muda.

Diharapkan melalui kegiatan-kegiatan ini, pemuda Kaltim semakin terpacu untuk mengambil peran aktif dan positif dalam menghadapi tantangan pembangunan, terutama dengan kehadiran IKN.

Sri menutup pernyataannya dengan optimis, bahwa pemuda Kaltim dapat terus menjadi penggerak dalam memperkuat SDM lokal dan berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan yang akan membawa Kaltim menuju masa depan yang lebih baik. (*)

Editor: Redaksi