search

Berita

Caesar Archangels Hendrik Meo TnunayNono NTTElon Musk

Anak SD asal NTT Juara 1 Kompetisi Matematika Dunia, Libas Ribuan Peserta, Ternyata Sangat Mengidolakan Elon Musk

Penulis: Presisi 1
Minggu, 22 Januari 2023 | 1.014 views
Anak SD asal NTT Juara 1 Kompetisi Matematika Dunia, Libas Ribuan Peserta, Ternyata Sangat Mengidolakan Elon Musk
Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay, anak SD asal NTT yang jadi juara 1 kompetisi matematika dunia. (internet)

Presisi.co - Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay alias Nono adalah anak SD yang berhasil menjuarai kompetisi matematika dunia International Abacus World Competition 2022.

Kompetisi ini bukanlah ajang sembarangan karena diselenggarakan oleh International Abacus Brain Gym dan diikuti sekitar 7.000 siswa-siswi dari berbagai negara di dunia seperti diberitakan Suara.com, jaringan Presisi.co.

Nono menjadi juara 1 dalam kompetisi matematika dan sempoa tingkat internasional. Nono berhasil melibas perwakilan Qatar dan Amerika Serikat di tempat kedua dan ketiga.

Ternyata, Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay yang berasal dari NTT ini adalah penggemar Elon Musk. Nono sering menonton Elon Musk melalui YouTube. Nono bercita-cita menjadi seperti Elon Musk yang menciptakan mobil, pesawan dan kapal agar dapat membantu orang-orang. (*)

Editor: Rizki